Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

BAPTISAN ROH KUDUS - UPAYA MENJEMBATANI KONTROVERSI

mercy's picture

Tulisan ini, terinspirasi oleh tulisan hai hai yang berjudul BAPTISAN ROH KUDUS – KONTROVERSI GENERASI INI. Untuk itu, semoga hai hai tidak keberatan (sebenarnya saya yakin hai hai tidak keberatan) karena saya menggunakan judul tulisan yg mirip dengan judul tulisannya hai hai.

Tetapi saya mengakui, kemampuan saya dalam menulis serta pengetahuan saya akan topik ini masih sangat terbatas, sehingga saya akan sangat berterima kasih kepada rekan-rekan yang bersedia membaca, apalagi memberi tanggapan serta masukan untuk menjadikan tulisan ini lebih bermanfaat.

Tulisan ini merupakan pemahaman saya, baik yang saya peroleh melalui pembacaan Alkitab maupun dari beberapa Pengkotbah dan saudara seiman, yang penjelasannya dapat saya mengerti dan yang kesaksiannya dapat saya percayai. Pemahaman dimaksud adalah pemahaman mengenai baptisan Roh Kudus, Roh Kudus turun, bahasa roh, penuh Roh Kudus dan buah Roh serta hubungan diantara kelima hal tersebut.

Saya bersyukur karena beberapa kali pernah mendengar kotbah dari pendeta, yang memberikan penjelasan dalam kotbahnya mengenai hal-hal seperti baptisan Roh Kudus, Roh Kudus turun atas seseorang, bahasa roh, penuh Roh Kudus serta buah Roh. Menurut pemahaman saya, apa yang mereka sampaikan dalam kotbah mereka (meskipun saat ini belum semuanya saya mengerti, namun sepanjang yang telah saya pelajari kembali dengan mengacu kepada Alkitab), tidak menyimpang dari kebenaran firman Tuhan.

Ketika para pendeta dan pengkotbah tersebut berkotbah (sepanjang yang pernah saya hadiri ketika mereka berkotbah mengenai topik baptisan Roh Kudus), belum pernah ada pendeta atau pengkotbah yang menyatakan bahwa dirinya mampu membaptis dengan Roh Kudus. Yang pernah saya dengar dan saksikan adalah, para pendeta atau pengkotbah tersebut, minta kepada Bapa dalam doanya, supaya orang-orang yang hadir dalam ibadah dibaptis dengan Roh Kudus.

Berikut dibawah ini adalah pemahaman saya, yang dapat saya sampaikan, sehubungan dengan judul diatas.

Pertama, baptisan Roh Kudus (dibaptis dengan Roh Kudus) merupakan baptisan yang berbeda dengan baptisan yang dimaksud dalam bagian alkitab yg sering kita sebut sebagai Amanat Agung Yesus Kristus, yang terdapat didalam Matius Pasal 28.

Mat 28:19 “Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus”, bandingkan dengan

Mat 3:11 “Aku membaptis kamu dengan air sebagai tanda pertobatan, tetapi Ia yang datang kemudian dari padaku lebih berkuasa dari padaku dan aku tidak layak melepaskan kasut-Nya. Ia akan membaptis kamu dengan Roh Kudus dan dengan api”.

Kalau dalam Mat 28:19 dikatakan “….baptislah mereka dalam nama …Roh Kudus”, sedangkan dalam

Mat 3:11 dikatakan “Ia akan membaptis kamu dengan Roh Kudus ……..”.

Siapa yang membaptis dengan Roh Kudus? Allah Bapa dan Tuhan Yesus.

Siapa yg membaptis dalam nama Bapa dan Anak dan Rok Kudus? Rasul-rasul (Murid-murid awal Tuhan Yesus), dan sekarang umumnya para Pendeta.

Namun demikian, dalam pemahaman saya, bisa saja kedua baptisan tersebut terjadi pada satu rangkaian kejadian, seperti yang terjadi pada Yesus Kristus, seperti yang disampaikan firman Tuhan dalam Mat 3:13-17.

Mat 3:13. Maka datanglah Yesus dari Galilea ke Yordan kepada Yohanes untuk dibaptis olehnya.

Mat 3:14 Tetapi Yohanes mencegah Dia, katanya: "Akulah yang perlu dibaptis oleh-Mu, dan Engkau yang datang kepadaku?"

Mat 3:15 Lalu Yesus menjawab, kata-Nya kepadanya: "Biarlah hal itu terjadi, karena demikianlah sepatutnya kita menggenapkan seluruh kehendak Allah." Dan Yohanespun menuruti-Nya.

Mat 3:16 Sesudah dibaptis, Yesus segera keluar dari air dan pada waktu itu juga langit terbuka dan Ia melihat Roh Allah seperti burung merpati turun ke atas-Nya,

Mat 3:17 lalu terdengarlah suara dari sorga yang mengatakan: "Inilah Anak-Ku yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan."

Selanjutnya mari kita perhatikan ayat-ayat dibawah ini, yaitu ketika Petrus melayani Kornelius di Kaisarea:

Kis 10:44 Ketika Petrus sedang berkata demikian, turunlah Roh Kudus ke atas semua orang yang mendengarkan pemberitaan itu.

Kis 10:45 Dan semua orang percaya dari golongan bersunat yang menyertai Petrus, tercengang-cengang, karena melihat, bahwa karunia Roh Kudus dicurahkan ke atas bangsa-bangsa lain juga,

Kis 10:46 sebab mereka mendengar orang-orang itu berkata-kata dalam bahasa roh dan memuliakan Allah. Lalu kata Petrus:

Kis 10:47 "Bolehkah orang mencegah untuk membaptis orang-orang ini dengan air, sedangkan mereka telah menerima Roh Kudus sama seperti kita?"

Kis 10:48 Lalu ia menyuruh mereka dibaptis dalam nama Yesus Kristus. Kemudian mereka meminta Petrus, supaya ia tinggal beberapa hari lagi bersama-sama dengan mereka.

Sekarang mari kita pelajari bagian firman Tuhan diatas dan juga bagian firman Tuhan dibawah ini, yaitu ketika Rasul Petrus menceritakan kembali kepada orang-orang dari golongan bersunat di Yerusalem, yang berselisih pendapat dengan dia, mengenai apa yang dialaminya ketika melayani Kornelius di Kaisarea.

Kis 11:15 Dan ketika aku mulai berbicara, turunlah Roh Kudus ke atas mereka, sama seperti dahulu ke atas kita.

Kis 11:16 Maka teringatlah aku akan perkataan Tuhan: Yohanes membaptis dengan air, tetapi kamu akan dibaptis dengan Roh Kudus.

Kis 11:17 Jadi jika Allah memberikan karunia-Nya kepada mereka sama seperti kepada kita pada waktu kita mulai percaya kepada Yesus Kristus, bagaimanakah mungkin aku mencegah Dia?"

Kis 11:18 Ketika mereka mendengar hal itu, mereka menjadi tenang, lalu memuliakan Allah, katanya: "Jadi kepada bangsa-bangsa lain juga Allah mengaruniakan pertobatan yang memimpin kepada hidup."

Dari kedua bagian firman Tuhan diatas, menurut pemahaman saya, jelas ada hubungan antara baptisan Roh Kudus, Roh Kudus turun dan bahasa roh. Pemahaman saya mengenai hal tersebut adalah sebagai berikut:

Pertama, Dalam Kis 11:16 dikatakan Rasul Petrus teringat akan perkataan Tuhan Yesus mengenai baptisan Roh Kudus, ketika ia (Rasul Petrus) melihat Roh Kudus turun ke atas Kornelius dan orang-orang yg ada dirumah Kornelius. Berdasarkan kisah tersebut, pemahaman saya, baptisan Roh Kudus adalah peristiwa ketika Roh Kudus turun ke atas seseorang.

Kemudian hubungan antara antara Roh Kudus turun dengan bahasa roh adalah bahwa bahasa roh merupakan satu tanda yang bisa dilihat, pada sebagian orang, yang menyertai peristiwa ketika Roh Kudus turun ke atas orang tersebut. Perhatikan dalam Kis 10, dimulai pada ayat 44 ketika dikatakan bahwa, Roh Kudus turun ke atas semua orang yang mendengar pemberitaan yg disampaikan Rasul Petrus.

Selanjutnya dijelaskan dalam ayat 45 bahwa, orang-orang yg menyertai Rasul Petrus tercengang ketika melihat karunia Roh Kudus ada pada Kornelius dan orang-orang yg ada di rumah Kornelius. Ayat 46 menjelaskan alasan mengapa orang-orang yang menyertai Rasul Petrus mengetahui bahwa ada karunia Roh Kudus pada sat itu, yaitu ketika mereka menyaksikan Kornelius dan orang-orang yg ada di rumah Kornelius berkata-kata dalam bahasa roh dan memuliakan Allah.

Artinya, karunia bahasa roh merupakan tanda awal yang bisa dilihat pada diri sebagian orang, yang memperoleh baptisan Roh Kudus. Ada sebuah patokan penting lainnya disini untuk bahasa roh, yaitu bahwa, bahasa roh yang benar adalah bahasa roh yang bila diterjemahkan ke dalam bahasa yg dapat kita mengerti, isinya memuliakan Allah.

Selanjutnya, setelah seseorang mengalami baptisan Roh Kudus, dan memberi dirinya untuk terus diajar (diisi dan dipenuhi) dengan firman Tuhan oleh Roh Kudus dan mau tetap dikuasai oleh Kristus, maka sebagai hasilnya hidup orang tersebut akan menjadi hidup yang penuh Roh Kudus.

Ep 5:18 Dan janganlah kamu mabuk oleh anggur, karena anggur menimbulkan hawa nafsu, tetapi hendaklah kamu penuh dengan Roh,

Yoh 14:26 tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu.

Yoh 16:13 Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran; sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang.

Gal 2:20 namun aku hidup, tetapi bukan lagi aku sendiri yang hidup, melainkan Kristus yang hidup di dalam aku. Dan hidupku yang kuhidupi sekarang di dalam daging, adalah hidup oleh iman dalam Anak Allah yang telah mengasihi aku dan menyerahkan diri-Nya untuk aku.

Setelah seseorang penuh Roh Kudus, maka orang tersebut akan menjadi orang yang gemar melakukan firman Tuhan (termasuk memberitakan tentang Yesus Kristus dengan berani). Akibat dari gemar melakukan firman Tuhan (termasuk memberitakan tentang Yesus Kristus) dan tetap tinggal di dalam Tuhan Yesus, maka didalam kehidupannya akan ada buah Roh.

Rasul Paulus adalah salah satu contoh yang baik, mengenai orang yang penuh Roh Kudus dan melakukan firman Tuhan serta memberitakan Yesus Kristus dan didalam hidupnya ada buah Roh.

Kis 13:9 Tetapi Saulus, juga disebut Paulus, yang penuh dengan Roh Kudus, menatap dia,

Gal 5:22 Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan,

Gal 5:23 kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu.

Oleh karenanya, menurut pemahaman saya, karunia bahasa roh merupakan tanda awal yang dapat dilihat pada diri sebagaian orang yang memperoleh baptisan Roh Kudus. Sebagai contoh, dapat dilihat pada kisah mengenai Rasul Petrus dan Kornelius diatas, dimana Rasul Petrus dan orang-orang yang menyertainya menyatakan bahwa, Kornelius dan orang-orang di rumah Kornelius telah memperoleh baptisan Roh Kudus.

Pernyataan itu disampaikan, sekalipun sebelumnya Rasul Petrus dan orang-orang yang menyertainya belum mengenal orang-orang yang ada di rumah Kornelius. Bagaimana Rasul Petrus dan orang-orang yang menyertainya bisa menyatakan bahwa Kornelius dan orang-orang yang ada di rumah Kornelius, dibaptis Roh Kudus, adalah ketika rasul Petrus dan orang-orang yang menyertainya menyaksikan Kornelius dan orang-orangnya di rumahnya, berkata-kata dalam bahasa roh.

Sebaliknya, tanda yang pasti dan harus ada pada diri seseorang yang mengaku telah memperoleh baptisan Roh Kudus adalah ketika orang lain melihat buah Roh pada kehidupan orang tersebut.

Kalau ada seseorang yang mengaku telah memperoleh baptisan Roh Kudus dan memperoleh karunia bahasa roh, tetapi setelah perjalanan waktu hidupnya tidak memiliki buah Roh, maka ditempat kami hal itu disebut pembualan.

Berdasarkan kisah Rasul Petrus dan Kornelius, saya berpendapat, untuk memperoleh baptisan Roh Kudus, yang perlu dilakukan seseorang adalah percaya dan menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan serta memiliki hasrat untuk mengerti dan melakukan firman Tuhan.

Secara ringkas, menurut pemahaman saya, urut-urutannya adalah sebagai berikut: ketika seseorang memperoleh baptisan Roh Kudus, maka yang terjadi adalah Roh Kudus turun ke atas orang tersebut. Tanda awal yang dapat dilihat pada sebagian orang yang memperoleh baptisan Roh Kudus adalah mereka memperoleh karunia bahasa roh. Berikutnya, apabila seseorang setelah memperoleh baptisan Roh Kudus, terus mengisi hidupnya dengan firman Tuhan dibawah pimpinan Roh Kudus, maka orang tersebut akan penuh dengan Roh Kudus. Setelah penuh Roh Kudus, dan orang tersebut gemar melakukan firman Tuhan dan tetap tinggal dildalam Tuhan Yesus, maka sebagai akibatnya pada diri orang tersebut akan menghasilkan buah Roh.

Semoga tulisan ini bisa (sedikit) menjembatani kontroversi mengenai baptisan Roh Kudus.

Tuhan Yesus memberkati.

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

jesusfreaks's picture

@mercy : hai2 lompat kelas

Dear mercy, Untuk kasus tertentu Kayak hai2, mungkin gak lompat kelas. Kayaknya hai2 melompati satu urutan yg kamu buat, yaitu urutan bahasa roh. Btw, apakah bahasa roh itu bahasa lidah. Bahasa tubuh kan gak audioble.

Jesus Freaks,

"Live X4J, die as a martyr"

__________________

Jesus Freaks,

"Live X4J, Die As A Martyr"

-SEMBAHLAH BAPA DALAM ROH KUDUS & DALAM YESUS KRISTUS- 

mercy's picture

@JF, maafkan hamba, sebab masih bingung

Dear JF, maafkan kalau hamba masih kurang mengerti dengan pertanyaannya dan komentarnya, he he he.

Pertama mengenai hai hai, saya mencoba menerka maksud kalimat JF berikut:

Untuk kasus tertentu Kayak hai2, mungkin gak lompat kelas. Kayaknya hai2 melompati satu urutan yg kamu buat, yaitu urutan bahasa roh.

Apakah yg dimaksud dengan pernyataan diatas adalah, bahwa menurut hai hai  setiap orang yg memperoleh baptisan Roh Kudus tidaklah disertai dengan adanya karunia bahasa roh. Atau gimana nih maksudnya, maaf saya masih agak bingung.

Alkitab menggunakan kata "bahasa roh" dan bukan bahasa lidah. Tetapi menurut pemahaman gereja kharismatik dimana saya beribadah, yg dimaksud bahasa lidah adalah bahasa roh.

Berikutnya, Anda mengatakan "Bahasa tubuh kan gak audioble". Mungkin maksud anda "audible" ya? 

Bahasa tubuh memang tidak audible.

Oh iya, saya sedang mempersiapkan tulisan yg lebih spesifik mengenai bahasa roh, tapi belum tahu kapan siapnya untuk "dijual" di Pasar Klewer, mudah-mudahan dalam waktu yg tidak terlalu lama lagi.

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

hai hai's picture

Kapan Roh Kudus Memenuhi Manusia?

Mercy,just mau tanya. Kamu sudah menulis, bahwa yang membaptis dengan Roh Kudus adalah Allah Bapa dan Yesus Kristus. Nampaknya Alkitab mencatat yang membaptis dengan Roh Kudus adalah Yesus Kristus. Kapan Yesus membaptis dengan Roh Kudus? Secara simbolis adalah ketika Dia menghembus para Rasul. Kapan Roh Kudus turun ke dunia? Pada saat Pentakosta. Kapan Roh Kudus Memenuhi manusia?   

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

__________________

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

mercy's picture

Penuh Roh Kudus

Dear hai hai,

Sebagaimana tulisan saya diatas, seseorang penuh Roh Kudus setelah memperoleh baptisan Roh Kudus. Bisa saja orang tersebut penuh Roh Kudus pada peristiwa yg sama ketika dia memperoleh baptisan Roh Kudus, asal hidupnya ada di dalam Kristus (sudah percaya kepada Yesus Kristus). Namun urutannya adalah dibaptis Roh Kudus baru penuh Roh Kudus.

Memang di Alkitab ada beberapa orang yg penuh Roh Kudus sebelum peristiwa Pentakosta, seperti yg terjadi pada Elisabet dan Zakaria dalam Injil Lukas Pasal 1. Namun menurut saya kedua peristiwa tersebut adalah "kasus khusus", yaitu terjadi dalam rangka nubuatan mengenai kelahiran Yesus.

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

Josua Manurung's picture

Musa juga pernah dipenuhi Roh Kudus

ada tertulis:

ketika ia menunjuk kepala-kepala kelompok

Musa dipenuhi oleh Roh

ia membagi Roh itu dengan mereka....

untuk dapat memimpin bangsa Israel


 

BIG GBU!

__________________

BIG GBU!

hai hai's picture

Kapan Seseorang Dibaptis Dengan Roh Kudus?

Kapan seseorang diBaptis dengan Roh Kudus? Siapa yang membaptis dengan Roh Kudus?  

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

__________________

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

mercy's picture

Seseorang dipaptis dengan Roh Kudus

Seseorang dibaptis Roh Kudus setelah orang tersebut percaya kepada Yesus Kristus dan punya kerinduan untuk melakukan firman Tuhan (termasuk dan terutama kerinduan untuk memberitakan Injil Yesus Kristus).

Yg membaptis seseorang (selain Yesus Kristus) dengan Roh Kudus adalah Yesus Kristus. 

Yg membaptis Yesus Kristus dengan Roh Kudus adalah Allah Bapa.

Tuhan Yesus memberkati 

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

hai hai's picture

Dipenuhi Roh Kudus?

Dan kalau Ia datang, Ia akan menginsafkan dunia akan dosa, kebenaran dan penghakiman; akan dosa, karena mereka tetap tidak percaya kepada-Ku; akan kebenaran, karena Aku pergi kepada Bapa dan kamu tidak melihat Aku lagi; akan penghakiman, karena penguasa dunia ini telah dihukum. 16:8-11

Nona, dalam hal siapa yang membaptis dengan Roh Kudus, kita sepakat, Yesus Kristus. Namun dalam hal SIAPA dan untuk APA baptisan Roh Kudus diberikan serta KAPAN baptisan Roh Kudus diberikan, kita berseberangan.

Bagi kamu, baptisan roh Kudus adalah anugerah bagi orang beriman. HADIAH atas iman seseorang. Namun Alkitab mengajarkan hal yang lain. Roh Kudus adalah Anugerah Tuhan Yesus bagi DUNIA. Baptisan Roh Kudus adalah sudah dilakukan oleh YESUS pada hari Pentakosta. Hanya sekali dan hanya sekali. Roh Kudus turun pada hari pentakosta pertama dan tidak pernah turun lagi karena Dia tidak pernah naik, Dia ada di dunia ini.

Ketika membaptis dengan air, pendeta mencurahkan air. Ketika membaptis dengan Roh Kudus, Yesus Kristus MENCURAHKAN Roh Kudus.

Apa yang kamu pahami dengan DIPENUHI Roh Kudus?
 

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

__________________

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

mercy's picture

@hai hai, Saya mencoba menjawab

Dear hai hai,

Terima kasih sudah bersedia memberi banyak masukan melalui komentar-komentarnya. Saya sungguh berterima kasih untuk komentar-komentar yg Anda dan saudara-saudara lain berikan terhadap tulisan ini. Hal tersebut membawa saya untuk mempelajari Alkitab lagi dan lagi.

Berikut saya akan mencoba menyampaikan pemahaman saya.

Pertama, sesuai pemahaman saya melalui tulisan diatas, baptisan Roh Kudus adalah peristiwa turunnya Roh Kudus keatas seseorang.

Dalam pemahaman saya, Alkitab mengajarkan, Roh Kudus memang anugerah untuk DUNIA, tapi baptisan Roh Kudus diberikan oleh Tuhan Yesus untuk KITA YG PERCAYA KEPADA-NYA. Roh Kudus turun ke dunia secara permanen (maksud saya belum naik lagi ke sorga) adalah pada hari Pentakosta. Namun sebelum Pentakosta Roh Kudus pernah turun dan memenuhi beberapa orang (Misalnya Elisabet dan Zakaria), sesuai Lukas Pasal 1.

Pada peristiwa Pentakosta, Roh kudus turun kedunia, namun tidak turun keatas semua orang, melainkan hanya kepada orang percaya yg berkumpul di suatu tempat sesuai Kisah 2:1. Dalam perjalanan waktu, Roh Kudus turun keatas orang-orang yg lain, seperti yg dialami oleh Kornelius dan orang-orang yg ada di rumah Kornelius (Kis Pasal 10). Baptisan Roh Kudus diberikan Tuhan Yesus agar melaluinya kita menerima KUASA untuk menjadi saksi bagi Kristus, sesuai Kisah 1:8. 

Menurut pemahaman saya, pengertian DIPENUHI Roh Kudus adalah ketika seseorang memberi dirinya untuk senantiasa diisi oleh firman Tuhan dalam bimbingan Roh Kudus dan dikuasai oleh Kristus. Saya menggunakan contoh manusia yg dipenuhi Roh Kudus adalah Rasul Paulus, sebab menurut Kis 13:9, Rasul Paulus penuh Roh Kudus. Bagaimana rasul Paulus bisa mengalami DIPENUHI Roh Kudus, karena ia hidup dgn cara sebagaimana yg ia katakan dalam Gal 2:20.

Tuhan Yesus memberkati 

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

sarlen's picture

Sejak mengaku & percaya lalu dibaptis

Kalau membaca Firman Tuhan, Tuhan Yesus memang terlebih dahulu dibaptis (ditandai dengan turunnya Roh Kudus berwujud burung merpati keatas Tuhan Yesus).

Soal kapan manusia dipenuhi oleh Roh Kudus : pada saat manusia mengaku dan percaya bahwa Yesus Tuhan serta menyerahkan dirinya untuk dibaptis didalam nama Allah Bapa, Anak, & Roh Kudus.

 

.Sarlen Julfree Manurung 

mercy's picture

@sarlen, berdasarkan kitab Efesus

Dear Sarlen,

Karena saya mengartikan baptisan Roh Kudus sebagai peristiwa Roh Kudus turun atas seseorang, maka saya setuju bahwa Yesus mengalami baptisan Roh Kudus dalam peristiwa yang sama ketika Ia dibaptis air.

Dalam Efesus 5:18, Rasul Paulus mengatakan "hendaklah kamu penuh dengan Roh" kepada jemaat di Efesus. Saya berpendapat, jemaat Efesus tentunya sudah dibaptis dalam nama Bapa, dan Anak dan Roh Kudus, tetapi mengapa Rasul Paulus meminta agar jemaat penuh Roh Kudus? Ini berati ada hal yang harus dikerjakan oleh jemaat Efesus, agar mereka penuh Roh Kudus, yaitu dengan mengisi hidup mereka dengan Firman Tuhan dan senantiasa melakukan firman Tuhan (tinggal didalam Kristus). 

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

hai hai's picture

100% Anugerah dan 0% Usaha

Dibaptis Roh Kudus BUKAN dipenuhi Roh Kudus
Dibaptis Roh Kudus BUKAN turunnya Roh Kudus
Dibaptis Roh Kudus BUKAN dihinggapi Roh Kudus (Hakim-hakim 3:10, Hakim-hakim 11:29, II Tawarikh 15:1, II Tawarikh 20:14, Yesaya 59:21)
Yesus Kristus membaptis dengan Roh Kudus = Yesus mencurahkan Roh Kudus
Roh Kudus dicurahkan = Roh Kudus Turun
Roh Kudus turun = Pentakosta
Dipenuhi Roh Kudus = Dipimpin Roh Kudus

Kapan seseorang dipenuhi roh Kudus? Setelah mengaku Yesus adalah Tuhan atau sebelum mengaku Yesus adalah Tuhan? SEBELUM!

Dan kalau Ia datang, Ia akan menginsafkan dunia akan dosa, kebenaran dan penghakiman; akan dosa, karena mereka tetap tidak percaya kepada-Ku; akan kebenaran, karena Aku pergi kepada Bapa dan kamu tidak melihat Aku lagi; akan penghakiman, karena penguasa dunia ini telah dihukum. 16:8-11

Karena itu aku mau meyakinkan kamu, bahwa tidak ada seorang pun yang berkata-kata oleh Roh Allah, dapat berkata: "Terkutuklah Yesus!" dan tidak ada seorang pun, yang dapat mengaku: "Yesus adalah Tuhan", selain oleh Roh Kudus. I Korintus 12:3

Demikianlah kita mengenal Roh Allah: setiap roh yang mengaku, bahwa Yesus Kristus telah datang sebagai manusia, berasal dari Allah, I Yohanes 4:2

dan setiap roh, yang tidak mengaku Yesus, tidak berasal dari Allah. Roh itu adalah roh antikristus dan tentang dia telah kamu dengar, bahwa ia akan datang dan sekarang ini ia sudah ada di dalam dunia. I Yohanes 4:3


100% Anugerah Allah dan 0% Usaha Manusia! Kebenaran yang tidak KONSISTEN bukan kebenaran sejati! Namun Alkitab adalah Kebenaran, itu sebabnya kebenaran Alkitab selalu konsisten. Silahkan baca tulisan 100% Anugerah Allah dan 0% Usaha Manusia. Pahamilah pertanyaan: Kapan Lazarus bangkit, sebelum Yesus berseru, ketika Yesus berseru atau setelah Yesus berseru? Dalam tulisan tersebut.

Ketika Petrus sedang berkata demikian, turunlah Roh Kudus ke atas semua orang yang mendengarkan pemberitaan itu. Dan semua orang percaya dari golongan bersunat yang menyertai Petrus, tercengang-cengang, karena melihat, bahwa karunia Roh Kudus dicurahkan ke atas bangsa-bangsa lain juga, sebab mereka mendengar orang-orang itu berkata-kata dalam bahasa roh dan memuliakan Allah. Lalu kata Petrus: "Bolehkah orang mencegah untuk membaptis orang-orang ini dengan air, sedangkan mereka telah menerima Roh Kudus sama seperti kita?" Kisah Para Rasul 10:44-47

Kalimat “turunlah Roh Kudus” diterjemahkan dari kata “epipipto”  yang juga berarti memenuhi, menyerbu. Dari mana Petrus dan orang-orang bersunat yang menyertainya mengetahui bahwa Kornelius dan orang-orang yang bersamanya dipenuhi Roh Kudus? Karena mereka berbahasa roh. Kapan Kornelius dipenuhi Roh Kudus? Sebelum Petrus Kotbah, Ketika Petrus Kotbah atau setelah Petrus Kotbah?
 

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

__________________

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

mercy's picture

SESUATU yg tidak KONSISTEN bukan KEBENARAN SEJATI

Kebenaran yang tidak KONSISTEN bukan kebenaran sejati?

SESUATU yang tidak KONSISTEN bukan KEBENARAN SEJATI!

Dalam pemahaman saya, baptisan Roh Kudus adalah peristiwa Roh Kudus turun atas seseorang, berdasarkan Kisah 11:15-16.

Di dalam Kitab Kisah Para Rasul pasal 10 dan 11, tidak ada perkataan (kalimat) bahwa Kornelius penuh Roh Kudus.

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

hai hai's picture

@ Mercy, Apa Pendapat Kamu?

Jawab Petrus kepada mereka: "Bertobatlah dan hendaklah kamu masing-masing memberi dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu, maka kamu akan menerima karunia Roh Kudus. Kisah Para Rasul 2:38

Dan semua orang percaya dari golongan bersunat yang menyertai Petrus, tercengang-cengang, karena melihat, bahwa karunia Roh Kudus dicurahkan ke atas bangsa-bangsa lain juga, Kisah Para Rasul 10:45

Allah meneguhkan kesaksian mereka oleh tanda-tanda dan mujizat-mujizat dan oleh berbagai-bagai penyataan kekuasaan dan karunia Roh Kudus, yang dibagi-bagikan-Nya menurut kehendak-Nya. Ibrani 2:4


Apa Pendapat kamu tentang tiga ayat tersebut di atas dan tiga ayat di bawah ini?

Sekarang tentang karunia-karunia Roh. Aku mau, saudara-saudara, supaya kamu mengetahui kebenarannya. I Korintus 12:1

Kejarlah kasih itu dan usahakanlah dirimu memperoleh karunia-karunia Roh, terutama karunia untuk bernubuat. I Korintus 14:1


Demikian pula dengan kamu: Kamu memang berusaha untuk memperoleh karunia-karunia Roh, tetapi lebih dari pada itu hendaklah kamu berusaha mempergunakannya untuk membangun Jemaat. I Korintus 14:12

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

__________________

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

mercy's picture

@hai hai, tolong kamu jawab dulu

Dear hai hai,

Sebelum saya beritahu pendapat saya, tolong kamu jawab/komentari dulu komentar saya sebelumnya, dimana saya mengatakan bahwa TIDAK ADA TERTULIS KORNELIUS PENUH ROH KUDUS. 

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

hai hai's picture

Roh Kudus Turun Tapi Nggak Penuh?

Di dalam Alkitab, setelah Pentakosta hanya ayat-ayat berikut ini yang berbicara tentang dipenuhi Roh Kudus Mercy. Itu berarti dalam Kisah Para Rasul  10 dan 11 memang tidak ada tulisan tidak ada perkataan (kalimat) bahwa Kornelius penuh Roh Kudus.

Maka penuhlah mereka dengan Roh Kudus, lalu mereka mulai berkata-kata dalam bahasa-bahasa lain, seperti yang diberikan oleh Roh itu kepada mereka untuk mengatakannya. Kisah Para Rasul 2:4

Maka jawab Petrus, penuh dengan Roh Kudus: "Hai pemimpin-pemimpin umat dan tua-tua, Kisah Para Rasul 4:8

Dan ketika mereka sedang berdoa, goyanglah tempat mereka berkumpul itu dan mereka semua penuh dengan Roh Kudus, lalu mereka memberitakan firman Allah dengan berani. Kisah Para Rasul 4:31

Usul itu diterima baik oleh seluruh jemaat, lalu mereka memilih Stefanus, seorang yang penuh iman dan Roh Kudus, dan Filipus, Prokhorus, Nikanor, Timon, Parmenas dan Nikolaus, seorang penganut agama Yahudi dari Antiokhia. Kisah Para Rasul 6:5

Tetapi Stefanus, yang penuh dengan Roh Kudus, menatap ke langit, lalu melihat kemuliaan Allah dan Yesus berdiri di sebelah kanan Allah. Kisah Para Rasul 7:55

Lalu pergilah Ananias ke situ dan masuk ke rumah itu. Ia menumpangkan tangannya ke atas Saulus, katanya: "Saulus, saudaraku, Tuhan Yesus, yang telah menampakkan diri kepadamu di jalan yang engkau lalui, telah menyuruh aku kepadamu, supaya engkau dapat melihat lagi dan penuh dengan Roh Kudus." Kisah Para Rasul 9:17

Tetapi Saulus, juga disebut Paulus, yang penuh dengan Roh Kudus, menatap dia, Kisah Para Rasul 13:9

Dan murid-murid di Antiokhia penuh dengan sukacita dan dengan Roh Kudus. Kisah Para Rasul 13:52
 

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

__________________

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

Penonton's picture

Dear Mercy...

Buat Mercy, Mercy,...membaca tulisan kamu kali ini rasanya terkesan lain deh.... Kamu mempersiapkan tulisan dengan baik kali ini. Pada saat membaca inti karangan,batang tubuh, dan penutup,...saya rasa cukup jelas ,dalam menggambarkan arti judul yang tertera di atas. Kesimpulannya,....."Well done sister,....keep improfing your writng skill" Tulisan anda, terasa jauh berbeda (lebih ber-kelas...) ,jika ditulisa dengan gaya tulisan yang seperti ini (mudah-mudahan dapat bersaing dengan saudara Hai-hai :)) Hanya satu hal yang ingin saya tanyakan, Coba diperiksa, untuk penulisan kata "KONTROVERSI",...apakah betul seharusnya ditulis "KONTRAVERSI"?. Mohon maaf kalau saya membuat kesalahan. Salam, From Oz far..far...away...
__________________

xxx

mercy's picture

@Penonton, Terima kasih

Dear Penonton,

Terima kasih untuk pujian serta support yg diberikan.

Sejak pertama berkunjung sampai akhirnya ikut buka kios di Pasar Klewer ini, saya belajar banyak sekali mengenai firman Tuhan dari saudara-saudara yg ada disini. Untuk itu, terimalah ucapan terima kasih saya untuk Anda dan semua yg berkecimpung disini.

Disamping itu, saya juga sedang belajar cara menulis yg baik dari saudara-saudara disini. Namun sekali lagi saya akui bahwa, pemahaman saya akan firman Tuhan dan kemampuan saya dalam menulis, masih sangat rendah jika dibandingkan dengan Anda dan juga saudara-saudara yg ada disini, seperti Anakpatirsa, hai hai, JF, JM, oma esti, sarlen, SF, SBR,clara, Ari, joli, xaris, riyanti, Priska, Raissa, John A, dan masih banyak lagi penulis disini yg saya kagumi.

Saya pernah bilang sama rekan saya yg juga suka dengan Sabdaspace bahwa, rasanya sampai 20 tahun lagi, kemampuan saya dalam menulis serta pemahaman akan firman Tuhan, tidak mungkin bisa sama dengan para penulis serta anggota-anggota sabdaspace yg lain.

Mengenai kata "KONTROVERSI", kalau saya lihat di kamus Inggris - Indonesia karangan John M. Echols dan Hassan Shadily, sudah benar.

Tuhan Yesus memberkati.

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

yeheskiel's picture

..

wah.. penjelasan yang sangat baik,, hehehe..
mercy's picture

@yeheskiel, saya bersukacita

Dear yeheskiel,

Saya sangat bersukacita sekiranya tulisan ini bermanfaat buat Anda dan saudara-saudara yg lain.

Sampaikan salam saya buat papa Anda, selamat melayani.

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

jesusfreaks's picture

@mercy : hai2 lompat kelas

Dear mercy, Maksud saya, hai2 setelah dipenuhi Roh Kudus tidak melewati urutan selanjutnya yaitu berbahasa roh. Kamu setuju bahasa tubuh tidak audible, kenapa kamu yakin bahasa roh audible ? Dialkitab contoh yang paling jelas soal ketika orang kepenuhan Roh Kudus lalu berbahasa aneh adalah pada saat pentakosta. Dan disitu mereka berbahasa lidah.

Jesus Freaks,

"Live X4J, die as a martyr"

__________________

Jesus Freaks,

"Live X4J, Die As A Martyr"

-SEMBAHLAH BAPA DALAM ROH KUDUS & DALAM YESUS KRISTUS- 

mercy's picture

@JF, mencoba memahami

Dear JF,

Kalau hai hai tidak berbahasa roh, tidak masalah, sebab dalam tulisan diatas, saya menyatakan bahwa bahasa roh dikaruniakan Tuhan kepada sebagian orang dan tidak semua orang.

Saya yakin bahasa roh audible berdasarkan Kisah 10:46. Sedangkan bahasa tubuh yg saya maksudkan adalah body language, seperti pengertian umumnya. Contoh tadi siang saya ketemu rekan saya yg ketika saya tanya sesuatu, dia hanya mengangkat pundak sambil geleng-geleng. Menurut saya dengan bahasa tubuhnya rekan saya itu mau bilang "tidak tahu".

Selanjutnya, Anda mengatakan:

Dialkitab contoh yang paling jelas soal ketika orang kepenuhan Roh Kudus lalu berbahasa aneh adalah pada saat pentakosta. Dan disitu mereka berbahasa lidah.

Kalau yg Anda maksudkan dengan pernyataan diatas adalah apa yg tercatat dalam Kisah 2:4, maka bahasa lidah yg Anda katakan sama dengan bahasa roh. Kata Yunani yg saya temukan baik dlm kisah 2:4 maupun Kisah 10:46 menggunakan kata glossa.

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

sarlen's picture

Roh Kudus dan Bahasa ROH

Yup, saya agree dengan pendapat kamu ini. Di dalam Alkitab memang dikatakan kalau setiap orang percaya itu memiliki karunia.

Demikianlah kita mempunyai karunia yang berlain-lainan menurut kasih karunia yang dianugerahkan kepada kita. (Roma 12 : 6a)

Siapakah yang memberikannya? ROH KUDUS.

Tetapi semuanya ini dikerjakan oleh ROh yang satu dan yang sama, yang memberikan karunia kepada tiap-tiap orang secara khusus, seperti yang dikehendakiNya. (I Korintus 12 : 11)

Membaca Firman Tuhan, bahasa roh itu dapat diartikan sebagai bahasa komunikasi yang tidak dapat dimengerti manusia karena diilhami oleh hadirat Roh Kudus, untuk berkomunikasi dengan Tuhan (I Korintus 14 : 21).

 

Selengkapnya, mengenai karunia dari Allah yang diberikan kepada manusia, dapat dibaca dalam I Korintus 12 : 4 - 10) 

 

GBU ALL

 

.Sarlen Julfree Manurung 

mercy's picture

@sarlen, pentingnya karunia untuk menafsirkan bahasa roh

Dear sarlen,

Menurut 1 Kor 14:13, kepada mereka yg memperoleh karunia bahasa roh, penting untuk berdoa supaya diberikan juga karunia untuk menafsirkannya, sebab seperti yg kamu katakan, bahasa adalah alat komunikasi.

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

KEN's picture

Maaf, numpang ngetik

Bahasa roh ya, hmmm... pemahaman saya bahasa roh bukan dengan kata2/kalimat/bahasa yang biasa kita dengar di gereja (maaf, tanda kutip), kemudian, bahasa roh pentakosta adalah bahasa roh untuk memuji Tuhan, sedangkan bahasa roh yang lain2 tergantung sikon yang ada dan itu pun jarang terjadi dan kalau terjadi pun pasti bisa diartikan/diterjemahkan ke dalam bahasa manusia, dan lagian namanya juga bahasa roh ya, pasti merupakan bahasa yang lebih tinggi tingkatannya dibandingkan dengan bahasa manusia bukan malah justru terkesan rendahan/murahan dan dibuat-buat.

>>>GOD=LOVE=YOU>>

 

 

 

mercy's picture

@KEN, Kelihatannya memang ada yang ikut-ikutan

Dear KEN,

Memang kelihatannya ada yang cuma ikut-ikutan saja dalam hal berbahasa roh. Btw, saya sedang mempersiapkan tulisan tentang bahasa roh, tapi belum siap untuk diposting karena masih memerlukan penelitian lagi. Mudah-mudahan dalam waktu yang tidak lama bisa saya posting di sabdaspace.

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

KEN's picture

@mercy, boleh dong ikut diskusi?

Kis. 10:46 sebab mereka mendengar orang-orang itu berkata-kata dalam bahasa roh dan memuliakan Allah. Lalu kata Petrus: Kis. 19:6 Dan ketika Paulus menumpangkan tangan di atas mereka, turunlah Roh Kudus ke atas mereka, dan mulailah mereka berkata-kata dalam bahasa roh dan bernubuat. 1Kor. 12:10 Kepada yang seorang Roh memberikan kuasa untuk mengadakan mujizat, dan kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk bernubuat, dan kepada yang lain lagi Ia memberikan karunia untuk membedakan bermacam-macam roh. Kepada yang seorang Ia memberikan karunia untuk berkata-kata dengan bahasa roh, dan kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk menafsirkan bahasa roh itu. 1Kor. 12:28 Dan Allah telah menetapkan beberapa orang dalam Jemaat: pertama sebagai rasul, kedua sebagai nabi, ketiga sebagai pengajar. Selanjutnya mereka yang mendapat karunia untuk mengadakan mujizat, untuk menyembuhkan, untuk melayani, untuk memimpin, dan untuk berkata-kata dalam bahasa roh. 1Kor. 12:30 atau untuk menyembuhkan, atau untuk berkata-kata dalam bahasa roh, atau untuk menafsirkan bahasa roh? 1Kor. 13:8 Kasih tidak berkesudahan; nubuat akan berakhir; bahasa roh akan berhenti; pengetahuan akan lenyap. 1Kor. 14:2 Siapa yang berkata-kata dengan bahasa roh, tidak berkata-kata kepada manusia, tetapi kepada Allah. Sebab tidak ada seorangpun yang mengerti bahasanya; oleh Roh ia mengucapkan hal-hal yang rahasia. 1Kor. 14:4 Siapa yang berkata-kata dengan bahasa roh, ia membangun dirinya sendiri, tetapi siapa yang bernubuat, ia membangun Jemaat. 1Kor. 14:5 Aku suka, supaya kamu semua berkata-kata dengan bahasa roh, tetapi lebih dari pada itu, supaya kamu bernubuat. Sebab orang yang bernubuat lebih berharga dari pada orang yang berkata-kata dengan bahasa roh, kecuali kalau orang itu juga menafsirkannya, sehingga Jemaat dapat dibangun. 1Kor. 14:6 Jadi, saudara-saudara, jika aku datang kepadamu dan berkata-kata dengan bahasa roh, apakah gunanya itu bagimu, jika aku tidak menyampaikan kepadamu penyataan Allah atau pengetahuan atau nubuat atau pengajaran? 1Kor. 14:9 Demikianlah juga kamu yang berkata-kata dengan bahasa roh: jika kamu tidak mempergunakan kata-kata yang jelas, bagaimanakah orang dapat mengerti apa yang kamu katakan? Kata-katamu sia-sia saja kamu ucapkan di udara! 1Kor. 14:13 Karena itu siapa yang berkata-kata dengan bahasa roh, ia harus berdoa, supaya kepadanya diberikan juga karunia untuk menafsirkannya. 1Kor. 14:14 Sebab jika aku berdoa dengan bahasa roh, maka rohkulah yang berdoa, tetapi akal budiku tidak turut berdoa. 1Kor. 14:18 Aku mengucap syukur kepada Allah, bahwa aku berkata-kata dengan bahasa roh lebih dari pada kamu semua. 1Kor. 14:19 Tetapi dalam pertemuan Jemaat aku lebih suka mengucapkan lima kata yang dapat dimengerti untuk mengajar orang lain juga, dari pada beribu-ribu kata dengan bahasa roh. 1Kor. 14:22 Karena itu karunia bahasa roh adalah tanda, bukan untuk orang yang beriman, tetapi untuk orang yang tidak beriman; sedangkan karunia untuk bernubuat adalah tanda, bukan untuk orang yang tidak beriman, tetapi untuk orang yang beriman. 1Kor. 14:23 Jadi, kalau seluruh Jemaat berkumpul bersama-sama dan tiap-tiap orang berkata-kata dengan bahasa roh, lalu masuklah orang-orang luar atau orang-orang yang tidak beriman, tidakkah akan mereka katakan, bahwa kamu gila? 1Kor. 14:26 Jadi bagaimana sekarang, saudara-saudara? Bilamana kamu berkumpul, hendaklah tiap-tiap orang mempersembahkan sesuatu: yang seorang mazmur, yang lain pengajaran, atau penyataan Allah, atau karunia bahasa roh, atau karunia untuk menafsirkan bahasa roh, tetapi semuanya itu harus dipergunakan untuk membangun. 1Kor. 14:27 Jika ada yang berkata-kata dengan bahasa roh, biarlah dua atau sebanyak-banyaknya tiga orang, seorang demi seorang, dan harus ada seorang lain untuk menafsirkannya. 1Kor. 14:39 Karena itu, saudara-saudaraku, usahakanlah dirimu untuk memperoleh karunia untuk bernubuat dan janganlah melarang orang yang berkata-kata dengan bahasa roh. KEN menulis: Dear mercy, Perhatikan terutama di: 1Kor 14:9, 1Kor 14:13, 1Kor 14:19, 1Kor 14:26, 1Kor 14:27. Maaf, sdri. mercy, tolong terjemahkan ke saya ke dalam bahasa manusia (kalo ada yang bisa berkata-kata pasti ada juga yang bisa menafsirkannya? Kalo bukan anda, mungkin ada ada orang lain?) apa yang telah diucapkan oleh orang2 yang katanya/mengaku, bisa/telah berbahasa roh yang biasa kita dengar di gereja, sebab saya merasa, bagi saya, itu sama sekali tidak membangun iman saya dan saya juga penasaran sekali ingin mengetahui tafsirannya dan saya minta tolong akan hal itu. (sekali lagi, maaf).

>>>GOD=LOVE=YOU>>

 

 

 

mercy's picture

@KEN, Saya pernah menyaksikan

Dear KEN,

Terima kasih sudah memberi komentar dan saya akan berusaha menjawab semampu saya. Dan kalau ada saudara lain yg juga punya pemahaman mengenai topik tersebut, sangat diharapkan untuk ikut membagi kepada yg lain. Dan kita semua akhirnya diperkaya.

Sekurang-kurangnya minimal 3 kali saya menyaksikan di gereja ada orang yg berkata-kata dalam bahasa roh dan ada yang menerjemahkannya. Dua diantara kejadian yg saya maksudkan, yg menerjemahkannya adalah yg berbahasa roh sendiri. Isinya adalah kalimat-kalimat yg menasihati dan menguatkan jemaat.

Menurut 1 Kor 13:8 yg kamu tulis diatas, bahasa roh memang akan lenyap, tapi menurut saya sekarang belum.

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

KEN's picture

mercy menulis: Dear

mercy menulis:

Dear KEN,

Terima kasih sudah memberi komentar dan saya akan berusaha menjawab semampu saya. Dan kalau ada saudara lain yg juga punya pemahaman mengenai topik tersebut, sangat diharapkan untuk ikut membagi kepada yg lain. Dan kita semua akhirnya diperkaya.

Sekurang-kurangnya minimal 3 kali saya menyaksikan di gereja ada orang yg berkata-kata dalam bahasa roh dan ada yang menerjemahkannya. Dua diantara kejadian yg saya maksudkan, yg menerjemahkannya adalah yg berbahasa roh sendiri. Isinya adalah kalimat-kalimat yg menasihati dan menguatkan jemaat.

Menurut 1 Kor 13:8 yg kamu tulis diatas, bahasa roh memang akan lenyap, tapi menurut saya sekarang belum.

 

KEN menulis:

Dear mercy,

    1. Yang saya tekankan bukan bahasa roh dan sebagainya nanti akan lenyap atau sekarang belum lenyap, tapi saya lebih menekankan bagaimana kita tahu bahwa             bahasa/kalimat/kata2 yang dianggap bahasa roh itu "bahasa roh"?

    2. Dan terus kenapa bisa diartikan dengan seenak perut kita dan anda yakin dan beranggapan bahwa bahasa roh dan tafsirannya itu sudah benar yang katanya untuk  "menasihati dan menguatkan"? Kurang cukupkah atau kurang puaskah sdr/sdri kita bila dinasihatkan atau dikuatkan dengan "Firman Allah" (bahasa manusia)?

 

>>>GOD=LOVE=YOU>>

 

 

 

mercy's picture

@KEN, Saya akan coba jawab

Dear KEN,

Alkitab pernah mengatakan bahwa kalau ada orang asing melihat kita berbahasa roh , maka orang tersebut akan menyangka kita gola. Artinya kalau hanya melihat sepintas, memang tidak mudah untuk tahu apakah bahasa roh yg sedang diucapkan seseorang itu adalah bahasa roh yang benar atau cuma dibuat-buat.

Beberapa hal yg bisa dijadikan patokan untuk mengetahui apakah bahsa roh yg diucapkan seseorang itu benar, sesuai tulisan saya diatas adalah:

1. Orang yg mengucapkannya sudah percaya kepada Yesus Kristus.

2. Orang tersebut hidupnya berbuah (buah Roh)

3. Seandainya ada yg dapat menerjemahkan, baik orang yg berbahasa roh itu sendiri atau orang lain, maka hasil terjemahannya pastilah hal-hal yang memuliakan Allah.

Tuhan Yesus memberkati 

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

KEN's picture

Aneh ???

1. Tergantung, bukan "orang asing" pun akan menyangka "gila" kalo make bahasa2 yang "aneh" kayak gitu yang saya pribadi tidak mengerti artinya, saya pribadi sih belum berani yakin dan klaim kalo itu bener2 "bahasa roh". 2. Saya sudah percaya Yesus Kristus tuh, tapi belum pernah tuh mengucapkan bahasa2 "aneh" seperti itu dan gak akan pernah, sampai mati, karna bukti kita percaya Yesus Kristus salah satunya adalah "tidak asal mencomot ayat dan ditafsirkan dengan seenak perut saja". 3. Apakah buah (buah roh) itu termasuk bahasa "aneh"? Dan juga begitu hebatnya bisa menerjemahkan bahasa "aneh" seperti itu yang iman saya sendiri pun tidak dibangunkan olehnya, setelah kalimat ini kembali lagi, apakah bisa disebut buah roh juga jika tidak membangun? >>>=GOD=LOVE=YOU=>>
mercy's picture

@KEN, Saya menjawab pertanyaan kamu

Dear KEN,

Terima kasih untuk komentarnya.

Ketiga hal yg saya sampainkan diatas, yg kemudian KEN komentari adalah apa yg saya coba jawab dari pertanyaan KEN mengenai bagaimana kita bisa tahu kalau bahasa roh yg sedang digunakan seseorang "asli" atau "palsu".

Saya mencoba menjawabnya berdasarkan apa yg saya baca di Alkitab plus pemahaman saya akan Firman Tuhan.

Dalam tulisan saya diatas, saya mengatakan bahwa karunia bahasa roh merupakan karunia yg diberikan Tuhan kepada SEBAGIAN ORANG yg dibaptis Roh Kudus. Jadi, bagi orang yg tidak mendapat karunia bahasa roh ketika dibaptis Roh Kudus, tidak ada masalah.

Karunia bahasa roh tentu tidak termasuk buah Roh. Karunia adalah pemberian Tuhan yg tidak tergantung kepada si penerima (alias suka-suka yg mau memberi - dalam hal ini Tuhan yg memberi). Sedangkan buah Roh adalah hasil ketaatan kita melakukan Firman Tuhan.

Tuhan Yesus memberkati  

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

KEN's picture

@mercy, saya menepis jawabanmu

Semua jawabanmu adalah tentang pro dan kontra, bukan atas dasar kebenaran sejati (renungkan kata2 saya ini).

>>>GOD=LOVE=YOU>>

 

 

 

mercy's picture

@KEN, Silahkan tunjukan bagian yg pro kontra

Dear KEN,

Silahkan kamu tunjukan bagian mana yg kamu maksudkan bahwa jawaban saya adalah tentang pro kontra.

Satu lagi, bukankah sebuah ayat di Alkitab, sering dipahami secara berbeda. Kalau itu terjadi, siapa yg berhak mengklaim bahwa yg menurutnyalah yg merupakan kebenaran sejati?

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

jesusfreaks's picture

@mercy : kamu ngeyel

Saya coba baca pikiran ken. Mercy bilang bahasa roh adalah karunia. Tapi aneh mercy memberi 3 syarat bahasa roh yg benar. Itu namanya BUKAN KARUNIA. Ayolah mercy, pahami dg benar n tidak menyebelah. Ken ada benarnya loh, banyak tulisanmu gak konsisten, kamu minta masukan, tapi kayaknya hanya menerima masukan yg menguatkan tulisanmu.

Jesus Freaks,

"Live X4J, die as a martyr"

__________________

Jesus Freaks,

"Live X4J, Die As A Martyr"

-SEMBAHLAH BAPA DALAM ROH KUDUS & DALAM YESUS KRISTUS- 

mercy's picture

@JF, terima kasih untuk nasihatnya

Dear JF,

Terima kasih untuk nasehatnya.

Seingat saya, saya menjawab 3 hal tersebut, atas pertanyaan KEN, mengenai bagaimana kita mengetahui bahwa bahasa roh seseorang itu benar-benar bahasa roh atau bukan bahasa roh yg sebenarnya. Karenanya, saya mencoba memberi jawaban berdasarkan apa yg saya baca di Alkitab dan pemahaman saya.

Setiap masukan selalu dan akan saya pelajari. Kalau masukan tersebut (sekalipun bertolak belakang dengan tulisan saya), namun setelah saya pelajari lagi memang benar, maka saya akan menerimanya. Untuk itu, mulai dari tulisan ini, saya akan coba baca ulang lagi dari awal dan semua komentarnya, nanti akan saya coba ulas lagi.

Tuhan Yesus memberkati

Sola Gratia

__________________

 

 

 

Sola Gratia

KEN's picture

Untuk bro JF dan mercy

Untuk JF: Biarlah hanya Roh Kudus yang mencerahkan/menegur pikiran kita masing2 dan saya hanya bisa menyampaikan pendapat saya sesuai Alkitab, dan saya sama sekali tidak memaksa HAM dan bukannya juga gak konsisten untuk setuju dengan tulisan saya bro, mengerti maksud saya bro? Untuk mercy: Setiap pemahaman kita jika sesuai dengan Alkitab pasti membangun sesama dan paling tidak kita mendapat sedikit banyak pengetahuan tentang kebenaran untuk melengkapi apa yang sudah kita pelajari bukannya justru malah tidak ada kebenarannya dan pengetahuannya sama sekali (tidak ada bukti sejarah). NB: ini juga termasuk jawaban pro dan kontra.

>>>GOD=LOVE=YOU>>

 

 

 

KEN's picture

Satu lagi untuk JF

Andalah penerjemah bahasa roh itu. Maaf, ini hanya pendapat saya tentang bahasa roh.

>>>GOD=LOVE=YOU>>

 

 

 

jesusfreaks's picture

@ken : asemmm lo

Istri gw sering banget berbahasa aneh, gw udah ditumpangtanganin puluhan tangan supaya keluar bahasa aneh. Tapi kayaknya gak mempan. Bagi gw kalaupun bahasa aneh itu gw dapat, bukan karena ditumpangtanganin puluhan pendeta sakti. Tapi sekali lagi KARUNIA. Kalau masih gak paham arti KARUNIA, gw gak tahu lg harus ngomong apa. Firman berkata, oleh Roh Kudus kita mampu berkata Yesus Kristus itu Tuhan. Mungkin itu bahasa Roh, perkataan yg tidak berasal dari kita, tapi dari Roh.

Jesus Freaks,

"Live X4J, die as a martyr"

__________________

Jesus Freaks,

"Live X4J, Die As A Martyr"

-SEMBAHLAH BAPA DALAM ROH KUDUS & DALAM YESUS KRISTUS- 

KEN's picture

@JF, comon bro, relaks

Paragraf yang ketiga itu sudah pasti saya akui bro, tapi perhatikan maksud kalimat saya sekali lagi bro, mudah2an Anda mengerti. Mungkin, pendapat Anda dan saya termasuk salah dua dari sekian banyak pengertian bahasa roh (tentunya yang sesuai dengan Alkitabiah) dengan kata lain yang berhubungan dengan 1 Kor 14:26.

>>>GOD=LOVE=YOU>>

 

 

 

jesusfreaks's picture

@ken : bahasa roh Yesus

Yesus sering kali berkata lewat perumpamaan. Bisa gak itu dikategorikan bahasa Roh ? Soalnya perumpamaan Yesus, perlu diterjemahkan. Lucu juga, lagu "ku mau s'pertimu Yesus". Kan Yesus gak berbahasa roh, ngapain berbahasa roh ya?

Jesus Freaks,

"Live X4J, die as a martyr"

__________________

Jesus Freaks,

"Live X4J, Die As A Martyr"

-SEMBAHLAH BAPA DALAM ROH KUDUS & DALAM YESUS KRISTUS- 

KEN's picture

@JF

Jawabannya tuh udah ada di judul Anda brother hahahaha.... (bisa aja).

Wah wah wah brother yang satu ini bener2 memancing rasa penasaran tinggi, seperti tulisan pak hai hai, saya sarankan Anda menjadi seorang Apologetor aja ha ha ha ha.... 

>>>=GOD=LOVE=YOU=>>