Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Injil Instant

iik j's picture

Dalam diam
Kutatap lekat seorang
Kuperhatikan setiap gerak geriknya

Ada yang bergolak di hatiku

Ada yang kurang
Ada yang tidak semestinya
Ada yang tidak seharusnya terjadi
Apakah sesuatu telah berubah?

Ledakan itu tak terjadi
Kobaran itu tak nyata
Nyala itu tak memanaskan jiwa
Apinya tak menghanguskan

Ada yang salah
Dimana?
Siapa?

Pemberitaan kami telah kehilangan arti?
Hati kami tak lagi dipenuhi belas kasih?
Mata kami tak lagi dipenuhi tujuan Illahi?
Langkah kami tak lagi dikuasai visi?

Kenapa hasilnya tak sama?

Berubahkah Tuanku?
Telah melemahkah kedahsyatanNya?
Telah memudarkah keajaibanNya?
Telah mengecilkah apiNya yang menghanguskan?

Tentu Tidak!
Bukan DIA!

Kami kompromikan kasihNya dengan kedok kebaikan hati kami yang membusuk
Kami melemahkan kuasaNya dengan kedegilan hati kami
Kami hiasi kekuatanNya dengan karya tangan kami yang najis
Kami padukan Firman hidup itu dengan pengetahuan kami yang menggelikan

Saat penebusan Kristus bukan lagi kabar berharga kami
Saat darah Kristus bukan lagi berita pembebasan kami
Saat salib Kristus bukan lagi kekuatan kami
Saat Injil Kristus bukan lagi kehidupan kami…
yang menghidupkan

Orang-orang percaya
Anak-anak yang Kau kasihi,

Menjadikannya makanan instant di generasi kami
Membumbuinya dengan rasa yang meracuni
Mencampurnya dalam adonan kematian

Ya Tuhan… kamilah pelakunya

Pembunuh bayi dan anak-anak kami
Pencetak generasi lemah dan memuakkan
Pembentuk laskar Kristen pecundang

Jika air mata kami adalah kepalsuan
Jika sujud kami adalah kemunafikan
Jika tangan kami yang terangkat adalah kebejatan
Jika tulisan kami adalah potret buram diri yang tersembunyi di balik kehebatan merangkai kata

Ya Bapa penguji hati dan batin
Tiada yang terlewatkan bagiMu
Tiada yang tersembunyi di mataMu

Ampuni kami…
Nyalakan apiMu dalam jiwa kami
Bakar hati kami
Sebelum kami lenyap seperti asap
Esok hari

Bukan Puisi, 15 Desember 2010

Bookmark and Share

minie's picture

KOMPROMI hati nurani suci

Kami kompromikan kasihNya dengan kedok kebaikan hati kami yang membusuk

Demi "kenyamanan" atau terciptanya suasana "damai", dan demi menghindari pembicaraan yang mengarah perdebabatan mengenai kebenaran, banyak kali para penguasa atau pemilik "kompromi" dengan hal-hal yang sebenarnya bertentangan dengan Firman Tuhan itu sendiri.

Contohnya para pembesar dalam gereja atau pemilik situs yang notabene "kristen" seringkali merasa bahwa merekalah PEMILIK, sehingga demi menjaga suasana "damai" tempat miliknya, sering kali mereka KOMPROMI dengan hal-hal yang bertentangan dengan ajaran Yesus.

Kalau buat saya, pemilik sebenarnya dari jemaat adalah Yesus sebagai KEPALA jemaat, walaupun hal itu dititipkan kepada beberapa manusia. Jadi tidak sepatutnya kalau sudah bisa membangun gereja atau situs yg mengatas-namakan  Kristen, mereka berperilaku seolah-olah merekalah pemilik sebenarnya.

 

Wahyu 3: 15-17

Aku tahu segala pekerjaanmu: s  engkau tidak dingin dan tidak panas. t  Alangkah baiknya jika engkau dingin atau panas! 3:16 Jadi karena engkau suam-suam kuku, dan tidak dingin atau panas, Aku akan MEMUNTAHKAN engkau dari mulut-Ku. 3:17 Karena engkau berkata: Aku kaya dan aku telah memperkayakan diriku dan aku tidak kekurangan apa-apa, u  dan karena engkau tidak tahu, bahwa engkau melarat, dan malang, miskin, buta dan telanjang

iik j's picture

seep minie!

aku suka koment mu min... mantapsss!!

TANPA KOMPROMI.,.. meski itu sekarang aneh dan banyak bikin rugi.

bintang seven's picture

iik

sudah baca 3x, tp kok saya agak bingung. bingungnya apa hubungannya isi blog yg bagus ini dg judulnya: injil instant??  salah judulkah?

__________________

orang katanya hrs sungguh2 utk berusaha ke surga tp aku lain lagi aku ingin masuk neraka tapi sungguh aku tak bisa krn kesungguhan Kristus Yesus, itulah imanku by B7.

iik j's picture

Ga salah b7

Ga salah. Menurutku Sama sekali ga salah. Meskipun kayaknya ga nyambung, salah judul. Hanya satu tulisan ttg sesuatu yg sbnrnya menghasilkan kt n smoga tak kita hasilkan di masa depan. Thanks b7.
bintang seven's picture

iik

heheh...cuma mengkonfirmasi ik, tp injil instant ini kok berhubungan dg masa dpn yah?

__________________

orang katanya hrs sungguh2 utk berusaha ke surga tp aku lain lagi aku ingin masuk neraka tapi sungguh aku tak bisa krn kesungguhan Kristus Yesus, itulah imanku by B7.

iik j's picture

Sangat dekat B7

B7. Mungkin bnyk org tdk menyadarinya. Tp pengamatan n penemuanku akhir2 ini telah membuka mataku lebih lebar tentang efek kehancuran yg ditimbulkan Injil Instant ini skrg n nanti. Cm syg aku tak bs crt di blog. Cb sj pandang lbh jeli km akn temukan bnyk kehaancuran tjd di remaja kristen kt. Sp penanggung jwbnya? Aku n jg km. Itu latar blkng aku menulis ini.
antonic's picture

@iik menarik

Bu iik, menarik sekali tulisan mengenai injil intant ini, ada kah kekawatiran bu iik mengenai anak-anak muda, yang terkena arus globalisasi sekarang ini? sehingga kita juga bertanggungjawab, dikarenakan menyebarkan injil instant? setahu saya alkitab justru mengajarkan, setiap orang bertanggungjawab atas dirinya masing-masing, dan alkitab juga mengajarkan kita untuk menjaga diri kita selagi menyebarkan injil, dengan terlalu banyak kuatir bukankah bu iik tidak menjaga diri sendiri? bu iik hanya bertanggungjawab atas diri sendiri. itu menurut pandangan saya terimakasih sebelumnya.

__________________

sukses adalah sebuah pencapaian, premium dan citra exclusive.

iik j's picture

sori antonic

Sori antonic, aku baru lihat komentarnya hari ini.

wealaaaaaaaaaaaaah... dipanggil bu! ha ha ha ha

ga ada kuatir kok di puisi itu, ga ada juga soal menjaga diri sendiri... he he... kalo lebih teliti dikit mengamati, itu perenungan supaya kita lebih bersungguh-sungguh n berhati hati dalam memberitakan Injil, supaya tidak terjadi pekabaran Injil Instant.