Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Dia memarahiku! (Bagian2)

smile's picture

Cerita dilanjutkan.

 
Sebenarnya aku sendiri juga sedang butuh siraman rohani yang bisa menguatkan aku dari krisis yang kualami dalam hidupku belakangan ini.Tapi bak seorang pahlawan, aku mengesampingkan itu semua, dan mengatakan kepadanya bahwa aku siap menjadi teman curhatnya, menjadi teman berbagi nya, dalam menghadapi semua permasalah yang dia alami.
 
Akhirnya tak tahan juga hanya melihat tulisan demi tulisan yang menghiasi layar monitor laptopku, aku berkata padanya bisakah aku menelpon dia saja. Dia pun mengatakan, boleh, tapi setelah dia pulang kantor nanti. Akhirnya kami pun janjian untuk bicara lewat telepon jam 7 malam ini.
 
* * * *
 
Lalu saat malam sudah menunjukkan jam 7 lewat satu menit, aku menelpon dia.

“Halo, sapaku....”
Lalu disebelah sana putri menyahutiku, dan mengatakan kalau dia baru saja selesai makan. Kebetulan, pikirku.

Lalu aku mengatakan, Mari Putri, kita lanjutkan chatingan tadi siang....
Dia mengiyakan,...selesai itu, kembali dia melanjutkan keluh kesahnya tanpa malu malu lagi...
 
“Bagaimana aku bisa melupakan perlakuan nya selama ini padaku, Ko ?” …
Susah sekali mengiklhlaskan , apalagi mengampuni”
 
“Saat dia masih nganggur, dan masih hidup dalam kesusahan, saya selalu hadir menemaninya,…”
 
“Tapi sekarang saat dia sukses dan punya banyak harta, kenapa dia meninggalkan dan mencampakkan saya seperti sampah, saya tidak rela!”
 
Aku sendiri bingung, harus memulai darimana untuk berkata pada putri. Kubiarkan saja dia mengeluarkan semua uneg unegnya, agar bisa mengurangi beban yang menghimpit dan menyesakkan hidupnya.
 
“Dulu saat susah, dia selalu baik kepadaku, dan selalu berlaku manis padaku,”
"Kubantu dia mencari pekerjaan, berulang dan berulang, sampai akhirnya dia menemukan pekerjaan yang cocok buat masa depannya dan dari situlah aku yang mengatur keuangannya, menyimpankan dan juga dari penghasilanku kutambahkan untuk menabung buat usaha kami yang akan kami mulai setelah punya cukup modal."

"Hampir 10 tahun aku menjadi akuntan pribadinya, sekaligus menjadi pemberi dana buatnya, tapi sekali lagi, aku dicampakkan setelah kesuksesan berpihak kepadanya.”
"Aku merasa itu semua adalah jerih payah kami berdua, tapi,….sialan!!!”
 
Aku masih terdiam, menunggu dia bercerita lagi....paling hanya berkata, hmmm...hmmm...ya...oh....
 
Aku cuma bisa bilang, teruskan,.."keluarkan semua uneg unegmu,…."
 
“Bayangkan, ko,…dia juga suka memaki aku terlebih diakhir akhir hubungan kita,”
"Kata kata kotor juga selalu menghiasikata katanya.”
“Aku malu pada diri sendiri ketika mengingatnya, begitu perih hati ini mendengarnya,….”

Bangsat, Anjing, goblok, tolol, perek, pelacur,..suka keluar dari ucapannya.

Aku terdiam,…menghela napas panjang…aku makin miris mendengar ceritanya,..entah mau mulai dari mana untuk menasehatinya, dan memulai pelayanan ku sebagai penyiram rohani buatnya…

Ya Allah, mampukan aku,..beri aku petunjuk,…..aku benar benar bingung. Bicara mudah, tapi menjadi berkat dan semangat buat orang lain itu tidak sekedar hanya pandai berkata kata saja, tapi harus disertai kasih dan campurtanganMu, agar kepahitan itu bisa hilang menjadi sukacita.

Aku belum bisa menasehatinya, hanya mengajaknya berdoa saja,..aku mengatakan kepadanya, beri aku waktu untuk bisa memberi sharing dan masukan yang berguna buatmu.
 
Semoga Allah yang Kuasa, Memberi petunjuk, dan blogger blogger memberi juga masukan.
 
Bersambung
Sembari menunggu petunjuk….
 
 
Dia memarahiku ( Bagian2)

smile
Juni 25th-2010
Friday

 

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"

Luiz Berliano's picture

Saran saya...... Bro boleh

Saran saya...... Bro boleh kasih nasehat....

 

Tapi jgn terlalu dekat..... Nanti malah bro yang kena imbasnya..... Cewe yang lagi down seperti itu sedang dalam kondisi yang sangat lemah.... JAdi mudah jatuh hati.....

 

 

 

Keep Fire in J'c^^

__________________

God Bless Us^^

smile's picture

LB : semua kan ditampung

Thanks bro,...untuk advise nya,....semua akan saya tampung sebelum saya akan melakukannya.........

 

smile

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"

paulwekwek's picture

@Smile dari LINK PlainBread (wanita memang aneh)

 BRo itulah anehnya wanita, gw juga dah pernah ktemu dgn wanita kyk gitu, namun alih-alih merubahnya si cewe malah menjadi-jadi dan semakin berkorban mati-matian buat si cowo. Kbetulan gw baca salah satu link dari PB, yah jawaban yg gw cari-cari selama ini terjawab. 

Kenapa wanita bisa tertarik dengan Pria yang brengsek dimata kita bahkan di mata sicewe? Bro smile bisa baca di Link itu (atau mungkin dah pernah kali kesitu). Jawaban yang gw tangkep : Karena wanita mengandalkan emosi, instuisi dan mengesampingkan logika.

Smoga membantu bro..

 

__________________

Bless all of Us..

Rusdy's picture

Suka Cowo Brengsek

Kalo banyak cewe sukanya cowo brengsek, ini mungkin karena mereka mencontoh Hawa:

Ketika Hawa digodai ular, si Adam clingak-clinguk aja disebelahnya

"Lalu ia mengambil dari buahnya dan dimakannya dan diberikannya juga kepada suaminya yang bersama-sama dengan dia, dan suaminyapun memakannya." Kejadian 3:6

Padahal kan si Adam juga tahu, kalo itu nggak boleh. Bukannya bilangin si ular "enyahlah kau ular!", tetapi, si Adam diem2 aja tuh. Brengsek nggak tuh cowok!

Jadi, meneladani Hawa, carilah pasangan yang cowo brengsek. Kalo nggak brengsek:

  • Si Adam ngusir ular: weleh, mana seru hidup di taman doang dengan burung berkicau dan kupu-kupu berterbangan. Lebih seru hidup di dunia penuh duri dan kesakitan katanya,
  • Si Adam nggak bakal mao ngikutan makan buah terlarang: Wah, ini lebih serem lagi, masa si Hawa doang yang dikutuk, terus si Adam cuman clingak-clinguk aja?

-----

Catatan: ini komentar jangan dianggap serius dee...

smile's picture

pww : kelanjutannya....

pww...thanks untuk link nya,..mungkin bisa menjadi pertimbangan...

Tapi dilain sisi, saya tidak ingin membukakan matanya bahwa pria brengsek itu seperti apa,....bad boys itu seperti apa,...tapi saya ingin memberinya masukan dilain sisi.

sisi akan kasih Yesus.....maksud saya tidak dengan pemikiran secara logis, tapi dengan menggunakan prinsip lain yang tidak melulu membahas tentang attitude para bad boysnya..tapi lebih kearah kelanjutannya.

hidup yang harus terus survive setelah seorang wanita hopeless....

but,...nice link,....thanks pww....ditampung yah,....

 

smile

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"

smile's picture

pww : ramuan

pww....

kepikiran bagaimana sebuah kisah romance atau apapun yang banyak terjadi dalam kehidupan percintaan dibumbui dengan Kasih danri kebenaran sejati Alkitab, bisa menjadi formula yang menakjubkan....

Hari ini saya nonton film di transtv...pemainnya cameron diaz,....ceritanya bagus,...satu perempuan putus dengan pacarnya.... satu perempuan lain ditinggal kawin orang yang dicintainya, dan seorang laki laki yang melihat pacar manisnya sedang bermesraan dengan laki laki lain, dan seorang laki yang selalu ditelepon oleh dua orang 'cewe' Sophia dan Olivia...yang ternyata malaikat malaikat kecilnya.... Arthur yang kaya raya berumur 90 thn hidup sendiri di perumahan elit.....menginspirasi juga buat diramu dengan ajaran yang amazing dari Allah...sehingga bisa menjadi bahan untuk memberikan nasehat dan obrolan yang bisa menginspirasi seseorang yang sedang down......

But....If u have another....please share witm me,...oke,..Jesus Bless U...bro

 

smile

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"

Hannah's picture

@Smile

Si cewe ma cowonya masih pacaran atau uda putus nih ceritanya, smile?

Kalo mereka uda putus:
Gw rasa seh yang dia perluin bukan nasehat tapi ember (maap kata). Dia cuma pengen menumpahkan uneg-uneg dan penyesalan aja jadi kalo gw jadi elo seh paling gw dengerin sambil manggut-manggut aja. Ginian lebih enak dilakuin di mall karena bisa sambil liat-liat dan makan :-)
Butuh waktu dan kebesaran hati untuk melupakan sebuah penyesalan, sesuatu yang lo gak bisa kasih tapi lo bisa bantu jadi ember kalo elo bersedia. Asal ingat aja jangan ampe bikin kesalahan yang sama kek si cewe kalo ampe misalnya lo uda jadi ember trus elo dibuang gitu aja setelah puas dipakai.. 

Kalo mereka belum putus:
Gw mungkin akan tanya lebih jauh dulu asal mula berantem-berantemnya ampe bisa keluar kata-kata kasar kek gitu karena mungkin aja mereka dua-duanya sama-sama saling memaki karena emosi. Namanya orang emosi, belum tentu yang diomong itu yang benar-benar dirasa dan berantem-berantemnya orang pacaran, hari ini DOR-DAR kek PDII tapi besok-besok uda lomatis lage.
Jadi gw sebagai orang ketiga kalo buru-buru anggap serius juga malah gak bener juga karena gw jadi melibatkan perasaan gw di dalam sesuatu yang bukan urusan gw dan gak ada hubungannya ma gw. Akhirnya bisa-bisa gw yang butuh ember karena makan hati  :-)

__________________

“The Roots of Violence: Wealth without work, Pleasure without conscience, Knowledge without character, Commerce without morality, Science without humanity, Worship without sacrifice, Politics without principles.” - M. Gandhi

smile's picture

Hannah

Han.....

mereka udah putus,....dan  jarak saya dengan nya itu hampir ratusan kilometer,...jadi saya ga bisa ketemu dia selain dari nelpon dan chating or sms....

Mungkin jika banjir itu masih mau menggenangi ya biarkan saja,....atau sampah yang belum selesai dibuang ya tempat sampah setia aja menerima masukan dari sampahnya,...

atau kalo mau muntah suruh muntah aja dulu,...sebanyak banyaknya,..biar mualnya hilang,...

thanks alot han,...

akan ditampung juga jadi pertimbangan....kalo ada pemikiran baru,..jangan lupa kabar kabari,...yah,...

 

smile

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"

Hannah's picture

@Smile: Hati-hati aja ya

Hati-hati ajalah, smile, karena biarpun mungkin maksud elo baik untuk membantu dia tapi akhirnya malah bisa-bisa elo jadi korban perasaan sendiri karena kalo gak salah dulu elo ma dia ada history (pernah naksir ato pacaran)? CMIIW (correct me if i'm wrong alias bener gak seh?)

Membantu orang lain tanpa kitanya sendiri berkorban itu siapa juga mau, siapa juga bisa tapi membantu orang lain yang menuntut pengorbanan di pihak kita, itu yang gak semua orang mau, gak semua orang bisa tapi yah kita juga harus jujur ma diri sendiri apa kita membantu dia atau kita sebenarnya pengen membantu diri kita sendiri...

Maksud gw: Hal kek gini cukup umum karena sifatnya seperti sebuah pelampiasan seh.
Cowo yang patah hati karena 1 cewe trus berkorban perasaan (atau harta atau korban apa pun) demi si cewe cuma supaya bisa dibuai perasaan hangat saat bersamanya dan jadi orang yang dipercaya buat dengerin isi hatinya. Tapi perasaan hangat itu semu adanya dan kemudian akan berlaku seperti sebuah tinju di ulu hati.

Kalo elo benar-benar ingin membantu dia karena tulus ingin membantu seorang teman, elo bakal jadi ember yang masih bisa dibersihkan dari muntah, tinggal dicuci dan digosok saja ampe bersih. 
Tapi kalo elo membantu dia karena dalam hati kecil elo masih merindukan rasa hangat semu itu, elo bisa jadi kek ember sekali pakai yang biasanya rusak setelah sekali pakai dan gak bisa dibersihin (maklum namanya juga sekali pakai). Rusak karena kesedihan, penyesalan, marah, self pity, kepahitan dllsb.

Jadi hati-hati aja ya..

__________________

“The Roots of Violence: Wealth without work, Pleasure without conscience, Knowledge without character, Commerce without morality, Science without humanity, Worship without sacrifice, Politics without principles.” - M. Gandhi

smile's picture

Hannah

salah Han,..puisi putri itu bukan namanya putri,...hihihi...ini sebenarnya kakaknya kawan aku, yang kemudian juga dekat ama aku sebagai seorang teman tak lebih dari itu,...

murni,...seperti saya ceritakan pertama kali...entah kenapa saya membuka ym saya,..kalo saya tak membuka ym saya, tentunya saya tidak akan menyangka dia bubaran sama pacarnya...

sama sekali ga ada perasaan lain dibalik semuanya itu, murni pertemanan.....

Niwei,...thanks yah Han,....bebeapa hari ini sengaja saya sendiri tidak mebuka ym, kalau pun membuka saya pastikan mode invi...karena saya masih bingung cara apa yang tepat untuk bisa memberikan sharing yang tidak makin menjatuhkan , atau membuatnya makin terpuruk dengan keadaannya saat ini,...

keliatannya simple,...tapi jika hampir 11 tahun,...sepertinya memang bukan hal simple lagi,..perlu juga dicarikan jalar keluar,...

 

Sincerely,
smile

*Penakluk sejati adalah orang yang bisa menaklukkan dirinya sendiri*

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"

Hannah's picture

Jyaaah

Hahahahahahahaha.. ngaco ah gw!
Gw sangkain elo bikin blog ampe 2 buat orang yang spesial gitu.

Yada, good luck jadi embwer yah :-) hihihi

__________________

“The Roots of Violence: Wealth without work, Pleasure without conscience, Knowledge without character, Commerce without morality, Science without humanity, Worship without sacrifice, Politics without principles.” - M. Gandhi

paulwekwek's picture

@smile.. dongengin saja..

Bro smile sebenarnya tujuan elu itu apa?Mau menyiramin rohaninya yang terluka? mau pahlawan yang kali ini berperan sebagai "Dukun curhat"? atau mungkin smile tertarik macarain tuh cewe sehingga berusaha memulainya dengan adegan "Dukun Curhat"?

Kalo elu sekedar cuma kasih nasehat atau hanya membantu dia karena dalam kesulitan sih gw saranin dongengin aja, dalam dongeng jadiin dia pemeran utama. Angkat masalahnya jadi masalah dalam dongeng atau lebih parah dari masalahnya. Di puncak cerita alias pemecahan masalah ajak dia berpikir bagaimana seharusnya masalah dalam Cerita dongeng itu diselesaikan supaya jadi dongeng happy ending :). Cari cowo barukah? atau cari kegiatan/hobby barukah?nah dari jawabannya elu kan bisa tahu cara dia berpikir, cara dia menyelesaikan masalah terus bisa jadi sedikit bocoran buat ngasih dia nasehat yang pas pada orang yang tepat diwkatu yang tepat. Jangan lupa bumbui dongeng dengan humor. wkwkkkwk..

 

__________________

Bless all of Us..

dennis santoso a.k.a nis's picture

@smile

smile, ceweknya cantik gak?

smile's picture

pww : flashback lagi dong,....

PWW, sebenarnya saya hanya ingin membantunya...karena dia bilang membutuhkan orang untuk tempat berbagi dan dia butuh siraman rohani.Untuk memacarinya, maaf,..saya tidak tertarik sama sekali, untuk alasan alasan tertentu,yang tidak bisa saya sebutkan dalam komen di blog ini.

dongeng? berarti flashback lagi. Bukannya membantu dia melepaskan kenangan masa lalu pahitnya,malah membantu nya mengingat masa lalu yang harusnya sudah dibuang tersebut, saya sama sekali tidak sepemikiran jika harus melakukan hal seperti yang anda sarankan. Memandang ke dpan, bagaimana kelanjutannya, bukan mengenang masa lalu kelabu, pilu, dan oenuh liku...heheheh.

tapi, namanya juga sharing,..thanks a Lot man,......

tapi kalo ada ide dan pemikiran lain jangan bosan yah, bro,...GBU

 

Sincerely,
smile

*Penakluk sejati adalah orang yang bisa menaklukkan dirinya sendiri*

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"

smile's picture

Nis : rata rata

rata rata nis....

wah,..pasti mau kasih saran setelah tau cantik apa ga? hihihihi....

 

__________________

"I love You Christ, even though sometimes I do not like Christians who do not like You include me, but because you love me, so I also love them"