Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace
MISTERI KEPASTIAN MASUK SURGA BAGI ORANG PERCAYA
Dulu waktu saya masih anak2 dan rajin sekolah minggu saya punya iman kalau besok tua saya mati pasti masuk surga karena saya orang kristen. Dengan mantap saya merasa yakin bahwa semua orang kristen pasti masuk surga karena kami percaya Tuhan Yesus yang akan menyelamatkan kami.
Ketika remaja saya aktif di komisi remaja di gereja lama saya lalu baptis percik sesuai aturan di gereja tsb. Saya semakin mantap bahwa saya tetap calon penghuni surga. Mengapa? Dengan iman saya yang sederhana karena saya sudah di baptis, rajin ke gereja dan ikut pelayanan maka pasti Tuhan disenangkan dan saya boleh masuk surgaNya. Selain itu saya adalah gadis yang tidak nakal, sopan pada guru dan orang tua, jarang sekali mencontek (kecuali kepepet) dan tidak pernah buat masalah. Lalu ada seorang teman gereja saya, waktu itu dia (cowok) berumur sekitar 16 atau 17 tahun saya lupa dia meninggal krn bunuh diri. Bener2 heboh dan membuat saya shock krn ada teman gereja yang mengambil jalan pintas seperti itu. Karena tidak terlalu kenal saya tidak tahu apa masalahnya sehingga dia bunuh diri dengan cara menggantung di kamar tidurnya. Namun yang pasti dia mati karena bunuh diri. Saya bingung waktu ada teman lain yang bilang bahwa kalau bunuh diri pasti masuk neraka meskipun dia orang kristen. Kasihan sekaligus ngeri. Saya hanya berharap semoga Tuhan mempertimbangkan dia krn dia juga sering ke gereja dan ciciknya aktif pelayanan sebagai guru sekolah minggu. Selain itu dia baik dan tidak nakal. Bingung dan takut maka saya tidak mau memikirkan hal itu lebih lama. Yang pasti saya berjanji tidak akan melakukan hal yg sama krn saya ingin masuk surga.
Masa pendewasaan diri saya berlangsung biasa2 saja tidak ada yg istimewa. Saya tetap ke gereja namun tidak bertumbuh, membaca alkitab namun tidak memahami apapun, mendengar kotbah demi kotbah namun tidak menggerakkan hatiku, memuji Tuhan hanya sekedar menyanyi dan tanpa sadar aku adalah kristen KTP. Sampai akhirnya aku mulai jarang ke gereja, dari sebulan dua kali menjadi sebulan sekali akhrinya berbulan2 aku tidak pernah ke gereja lagi. Aku sibuk kuliah, lalu bekerja dan akhirnya menikah dengan suamiku yang hingga kini belum terima Yesus. Waktu itu aku tidak terlalu mempermasalahkan hal ini karena kami saling mencintai dan dia lelaki yang bertanggung jawab dan sangat dewasa juga ehm..tampan. Kamipun menikah di berkati di gereja dan setelah itu aku mulai menjalani kehidupan rumah tanggaku. Hanya sesekali aku ke gereja bila sedang merasa rindu dan beberapa kali suami juga menemani. Sementara itu tahun demi tahun aku melahirkan ketiga buah hatiku. Akhirnya akupun tidak pernah ke gereja lagi dan orangtuakupun tidak masalah karena kami semua memang Kristen KTP semua (Puji Tuhan sekarang sudah menjadi Kristen sungguh2). Yang penting keluarga baik2 dan no problem. My life goes on until one day...
Adik suamiku mengalami kecelakaan dan meninggal. Oya keluarga suamiku adalah Kong Hu Cu yang fanatik. Tiap rumah mereka ada meja sembahyang dan mereka semua adalah penganut yang taat. Untunglah suamiku tidak masalah waktu aku menolak rumah dipasang meja sembahyang krn aku merasa jijik dan tidak tahan dengan asap dupa padahal keluarga besar mereka sempat memaksa untuk memasang meja sembahyang. Oke kembali ke adik ipar yang meninggal tadi, mereka mengadakan upacara orang mati sesuai adat agama mrk. Terus terang saat itu aku merasa ngeri dan serem rasanya disana, bau2 dupa yang menyengat, tetabuhan yg berisik, tangisan orang2 dll membuat aku merinding dan ingin segera pergi dari situ. Namun apa boleh buat aku juga harus mengikuti upacara tsb hingga selesai dikubur. Nah, masalah mulai timbul ketika biksu disitu setelah mengetahui aku adalah orang kristen mengatakan pada suamiku bahwa aku harus mengikuti suami menjadi seperti mereka karena kalau agama berbeda maka pada saat mati kelak tidak bisa bertemu. Dia bilang pada suami bahwa dia pernah mengunjungi dewa neraka dan ditunjukkan dunia orang mati. Katanya kalau mereka mati nanti akan ditempatkan di penjara2 sementara orang2 Kristen ditempat terpisah mengenakan jubah putih. Aku waktu itu tidak mengerti arti cerita tsb setelah bertobat barulah memahami apa maksudnya. Yaitu kita orang Kristen di firdaus sementara orang tidak percaya menanti hukuman di hades. Aku tidak mau suamiku tidak selamat dan satu2nya jalan agar keluarga kami semua selamat adalah aku harus menjadi Kristen sungguh2.
Yang pasti gara2 peristiwa tsb aku jadi merenung dan mulai berpikir. Roh Kudus mulai bekerja dan tiba2 aku rindu untuk mengerti Firman Tuhan karena selama ini aku tidak sungguh2. Singkat cerita aku mulai rajin baca Firman Tuhan meskipun tidak mengerti aku terus membaca. Kitab Perjanjian Lama yang paling aku suka karena seperti membaca cerita biasa sehingga lebih kumengerti namun menginjak Perjanjian Baru aku bingung karena tidak mengerti. Lalu akupun mulai suka membaca buku2 rohani sehingga banyak hal yang dulu tidak kupahami dibukakan Tuhan. Hampir tiap malam aku mendengar kotbah di radio yang disampaikan oleh hamba2 Tuhan di gereja yang baru berdiri di kota ini. Akhirnya aku ambil keputusan nekad untuk mulai berjemaat di gereja ini. Rupanya inilah gereja yang tepat buatku karena sedikit demi sedikit aku mulai bertumbuh. Memang sih aku belum seperti yang Tuhan harapkan namun kalau menengok ke belakang aku bersyukur aku jauh lebih baik sekarang dan aku sekarang berjalan di jalan yang benar. Suami yang tadinya tenang2 saja jadi mudah marah dan tidak suka melihatku membaca alkitab dan buku2 rohani. Dia tidak mau aku jadi kristen yg fanatik, dia ingin aku seperti dulu menjadi kristen yang tenang dan biasa2 saja. Lalu akupun mengajak anak2ku sekolah minggu disitu. Kamipun terus berdoa agar suami juga dapat bergabung. Alangkah bahagianya jika kami sekeluarga beribadah dan menyembah Tuhan bersama2. Aku percaya Tuhan pasti akan menyelamatkan suamiku entah kapan tapi aku terus pegang janji Tuhan bahwa jika satu orang beribadah kepadaNya maka ia dan seisi rumahnya akan Tuhan selamatkan.
Ada beberapa pendapat mengenai kepastian orang percaya masuk surga yaitu :
1. Orang Kristen yang percaya Tuhan Yesus dan sudah baptis pasti selamat masuk surga. Sedangkan perbuatannya selama hidup untuk menentukan posisi kita di surga kelak.
2. Orang Kristen meski percaya dan sudah baptis tidak serta merta masuk surga jika tidak hidup kudus. Bahkan pendetapun belum tentu selamat.
Pendapat yang pertama dapat kuterima dan rasanya adil. Tapi pendapat kedua menimbulkan pergumulan di hatiku. Aku jadi tidak yakin lagi apakah aku layak masuk surga karena aku tidak dapat mengukur kadar kekudusan dalam hidupku. Siapa tahu aku cuma ge-er merasa sudah hidup kudus namun ternyata standar hidup kudusku belum memenuhi kuota standar kekudusan Tuhan. Ibarat standar kelulusan siswa, aku tidak tahu berapa standar Tuhan dan saat ini berapa score yg sudah kudapat. Tuhan aku percaya Engkau sangat mengasihi kami sehingga Tuhan Yesus rela disalibkan untuk menebus dosa kami. Seandainya Tuhan bikin persyaratan yang jelas untuk masuk surga dibutuhkan hal2 berikut ini: (misalnya)
- di baptis
- tidak bunuh diri
- hidup kudus (dijelaskan secara detil berserta contoh2nya)
- menyenangkan hati Tuhan (diperinci hal2 apa saja yang mesti dilakukan) dll itu tadi cuma seandainya.....ya...seandainya sesederhana itu maka setiap orang percaya bisa mengukur diri sendiri apakah sudah layak atau belum. Yang sudah layak boleh bersuka cita sepenuh hati sambil terus berusaha untuk mendapatkan upah dari Tuhan kelak(menabung) dan yang belum bisa mawas diri dan segera bertobat agar tidak terlambat.
Selama ini kotbah yang ada topiknya belum ada yg secara tegas menjelaskan hal ini padahal ini adalah masalah yg paling krusial bagi orang percaya. Bukankah semua orang percaya tujuannya adalah hidup kekal bersama Allah ? Ini adalah masalah yg sangat serius dan layak untuk dijelaskan pada jemaat . Memang kotbah tentang perpuluhan, hidup kudus, membangkitkan roh yang menyala2, menyembah Tuhan dalam Roh dan kebenaran itu semua juga penting tapi pembahasan mengenai kepastian kita orang percaya diselamatkan jauh lebih penting lagi karena memang itu kan tujuan kita kelak ? Mumpung masih di dunia dan bisa membahasnya nggak ada salahnya diulas tuntas biar tidak ada kekhawatiran lagi karena yang kudambakan adalah kepastian. Mohon tanggapannya mengenai hal ini agar saya tidak bingung lagi. Tuhan Yesus Memberkati !
TAKUT AKAN TUHAN ADALAH PERMULAAN PENGETAHUAN
- vonny siswanto's blog
- Login to post comments
- 15405 reads
@ vonny, sorga dan neraka
@ vonny, shalom....
sudah saatnya kita menyadari,tidak ada satu orangpun yang layak masuk ke sorga...
alkitab jelas mengatakan,tidak ada seorang pun yang hidup benar,semua orang sudah berdosa dan kehilangan kemuliaan Allah dan artinya kita pantas berada di neraka
Tetapi beruntung kita diperkenalkan dengan Yesus Kristus Dia sudah membayar lunas dosa kita sehingga masi ada harapan bagi kita untuk menikmati sorga
apakah orang kristen pasti selamat? tentu saja tidak
apakah orang yang percaya Yesus pasti selamat? tentu saja tidak
jadi siapakah yang dapat selamat??
yaitu orang orang yang dipilih Allah untuk menerima anugrah keselamatan melalui PutraNYA Jesus Kristus
perbuatan baik kita sama sekali tidak bisa menyelamatkan kita,perbuatan baik kita tidak akan merubah apapun,perbuatan baik kita bukan tiket masuk ke sorga,manusia tidak bisa menyelamatkan dirinya sendiri dari maut
hanya kasih karunia dan anugerah dari Allah yang bisa menyelamatkan kita
jadi yang harus dilakukan sekarang adalah melakukan apa yang Tuhan mau kita lakukan dan tetaplah menaatiNYA
masalah masuk surga atau neraka biarlah Tuhan yang menentukannya
seandainya nanti tetap masuk neraka so what gitu lho,bukankah memang anda layak berada di sana
jika nanti masuk sorga bersyukurlah sebab Tuhan sudah memilihmu menerima anugerah keselamatan melalui PutraNYA JEsus Kristus,
karena hanya melalui Jesus saja satu satunya jalan menuju kepada keselamatan
jangan memikirkan apakah anda masuk sorga atau neraka nanti,karena itu bukan wewenang anda
tidak perlu bertanya kepada siapapun apakah anda masuk ke sorga atau neraka setelah mati karena tidak akan ada satu orang pun yang tahu jawabannya
dan jika sorga dan neraka ternyata ga pernah ada masikah anda mengasihi Tuhan??
judul blog anda
MISTERI KEPASTIAN MASUK SURGA BAGI ORANG PERCAYA
ya dan misteri ini tidak akan ada kepastian jawabannya dan tidak akan terungkap dengan pasti sebelum anda meninggalkan dunia
Love n Peace Lady silent
shaloom...terimakasih ya
shaloom...terimakasih ya buat penjelasannya dan salam kenal juga. "seandainya nanti tetap masuk neraka so what gitu lho,bukankah memang anda layak berada di sana"
memang kita semua seharusnya dineraka tapi untunglah Tuhan Yesus sudah menebus dosa kita. Selain itu nggak ada salahnya kan kita make sure kita sudah diselamatkan. Saya cuma ingin agar kita semua orang percaya bisa hidup dengan penuh sukacita sepenuh karena tahu bahwa kita sudah diselamatkan. Ataukah memang sudah selayaknya bila kita sebagai orang percaya terus bertanya2 hingga ajal menjemput sambil berharap semoga kita selamat?
TAKUT AKAN TUHAN ADALAH PERMULAAN PENGETAHUAN
Jawaban aneh
anda ini sebenarnya ngerti gak sih yg ditanyakan saudara Vonny, masalahnya adalah keselamatan itu ada syaratnya lalu apa syaratnya jangan cuman ngomong anugrah2 aja jangan sesat karena jelas ada syaratnya yaitu percaya dan taat lah yg jadi pertanyaan taatnya itu loh yg seperti apa kalo emang gak tau gak usah jawab.
"seandainya nanti tetap masuk neraka so what gitu lho,bukankah memang anda layak berada di sana" seandainya anda yg ke neraka anda bisa ngomong seperti ini ato anda bisa ngomong sama ortu anda sendiri yg belum percaya kata2 sampah dan keji seperti ini, dipikir dulu sebelum ngomong
@vonny sis: salam kenal ye...
Seseorang diselamatkan oleh karena iman dalam Kristus yang mana dibenarkan oleh darahNya (Rom.5:1-10). Seseorang tidak dibenarkan oleh perbuatan baiknya. Ada banyak mengenai hal ini dan bisa baca di Roma maupun Galatia.
Ibrani 3:6 tetapi Kristus setia sebagai Anak yang mengepalai rumah-Nya; dan rumah-Nya ialah kita, jika kita sampai kepada akhirnya teguh berpegang pada kepercayaan dan pengharapan yang kita megahkan. === Kitab Ibrani juga mengajarkan ketekunan demikian juga 2 Petrus 1:1-11.
Jadi ada dua hal yang kamu perlu seimbang yaitu sewaktu kamu benar-benar percaya di dalam hatimu kepada Kristus maka apa yang telah terjadi di dalam kamu itu harus kamu kerjakan keluar (Fil.2:12) dengan ketekunan.
Bila benar kamu sudah dibenarkan oleh iman dalam Kristus, polanya di alkitab adalah .... tidak memusingkan soal surga atau masuk surga lagi, melainkan bagaimana hidup sekarang dalam Kerajaan Allah. Sebab Kerajaan Allah memiliki nilai-nilai yang berbeda dengan kerajaan dunia ini, dan kamu adalah bagian kerajaan Allah.
Jadi mulai saja mencari apa itu Kerajaan ALlah dan kebenarannya.
(The proof of the pudding is in the eating)
shaloom...salam kenal juga.
shaloom...salam kenal juga. berarti maksud anda karena kita memiliki iman sudah pasti selamat?
TAKUT AKAN TUHAN ADALAH PERMULAAN PENGETAHUAN
@vonny;ya....
Menurut FT ya benar bila kita memiliki iman yang benar pasti selamat. Nah, iman yang benar ini yang harusdijaga dengan menjaga hati nurani yang murni (I Tim1:19). Itu berarti kamu harus bertumbuh dalam anugerah. Iman yang benar pasti dinyatakan (mendorong) ketaatan kepada Allah. Ketaatan kepada Allah itu adalah kekudusan.
Jadi, poinnya, bukan lagi cemas soal masuk surga melainkan antusias dalam hidup ini untuk Kerajaan Allah.
Blessingslah.
(The proof of the pudding is in the eating)
tambahan lagi ....
secara gamblangnya begini...
Tuhan memberikan anugerah keselamatan kepadamu karena kamu bertobat dan percaya. Namun selanjutnya kamu dapat MEMILIH untuk meninggalkan anugerah atau janji Tuhan itu. Anugerah atau janji itu tetap ada namun kamu DAPAT membuangnya lagi. Jadi karunia Tuhan tetap namun kamu perlu bertekun. Bagian Tuhan adalah menggenapi janjiNya, bagianmu adalah iman dan kesabaran untuk janji itu.
Kebenaran tentang neraka adalah real dan tentu kita perlu tahu itu juga.
(The proof of the pudding is in the eating)
amin...ya saya setuju.
amin...ya saya setuju. terimakasih buat penjelasannya.
TAKUT AKAN TUHAN ADALAH PERMULAAN PENGETAHUAN
@ground,pernah berkunjung ke neraka??
@ ground anda menulis
Kebenaran tentang neraka adalah real dan tentu kita perlu tahu itu juga.
anda pernah berkunjung ke neraka???
ha...ha..ha...sekedar iseng aja bro jangan dimasukkan ke hati.
PEACE
Love n Peace Lady silent
@LS; he he he...
Kalo aku sudah ke sana wah.....dunia ini kujungkir balikkan dengan beritaku lewat buku- buku saya dengan lebih hebatlah :)
Ya saya tahu kebenarannya dari Yesuslah...lewat alkitab, jadi saya percaya sekalilah .... :)
(The proof of the pudding is in the eating)
saya pernah...
saya pernah...
DAN-DAN
saya suka bebek panggang...
Saya Suka Bebek Panggang...
@ Vonny S tt Surga dan Keselamatan
Silahkan baca SINI, SINI, dan SINI dan SINI
soal Baptisan baca Blogku BAPTISAN MENYELAMATKAN?
Bisa juga Download MP3 Khotbah
Berikut adalah daftar khotbah-khotbah "Kebenaran yang Memerdekakan":
1. Mengapa Percaya Ada Allah oleh Dr. Steven E. Liauw
2. Alkitab Satu-Satunya Firman Allah oleh Dr. Suhento Liauw
3. Alkitab Firman Tuhan oleh Dr. Suhento Liauw
4. Bagaimana Mendapat Kepastian Masuk Surga oleh Dr. Suhento Liauw
5. Kepastian Keselamatan oleh Dr. Suhento Liauw
6. Bukti Lahir Baru oleh Dr. Suhento Liauw
7. Mencari Gereja yang Alkitabiah oleh Dr. Suhento Liauw
8. Membahas tentang Kalvinisme oleh Dr. Suhento Liauw
di SINI
Semoga mendapat Kepuasan dan penjelasan.
dede wijaya
dede wijaya
terimakasih dede wijaya buat
terimakasih dede wijaya buat referensinya. ya, saya akan segera baca semua bahan tsb biar saya lebih mengerti.
TAKUT AKAN TUHAN ADALAH PERMULAAN PENGETAHUAN
@vonny
Salam kenal....
Kekudusan.......hanya Allah Tritunggallah yang mampu menguduskan kita.
Perbuatan baik apapun tidak akan pernah bisa menguduskan kita....
GBU
GBU
@hiskia; lalu..
bagaimana dengan yang ini?
1Pe 1:15 tetapi hendaklah kamu menjadi kudus di dalam seluruh hidupmu sama seperti Dia yang kudus, yang telah memanggil kamu,
1Pe 1:16 sebab ada tertulis: Kuduslah kamu, sebab Aku kudus.
(The proof of the pudding is in the eating)
@ground
Ga ada yang aneh dari ayat tsb.....
Yang memampukan hanya Allah tritunggal ( Bapa , putra dan Roh Kudus )....bukan usaha kita....
GBU
GBU
salam kenal juga hiskia22.
salam kenal juga hiskia22. thanks buat penjelasannya. JBU too
TAKUT AKAN TUHAN ADALAH PERMULAAN PENGETAHUAN
Ada teman yg pernah mati suri dan melihat kemuliaan surga
Saya memiliki teman, ketika ia sakit karena berada didesa terpencil ia tidak dapat tertolong dan akhrinya seorang Manteri Desa menyatakan ia sudah meninggal, seperti kebiasaan orang Batak, masih menunggu kerabat2 sebelum dikuburkan ada 2 hari. Dalam mati surinya tersebut ia bersaksi bahwa ia (rohnya) terangkat keatas menjauhi tubuhnya dan semakin jauh dan semakin jauh. Ke bawah Ia dapat melihat setiap orang yang menangisi kematiannya dan ke atas ia melihat seperti lubang kecil. ketika ia sampai di atas melalui lubang kecil tersebut Ia melihat orang2 memiliki sayap dan berpakaian putih bernyanyi dan suasana berkilauan emasdan perak. hingga akhirnya salah satu dari mereka mendatanginya dan menyuruhnya kembali ke lubang itu dan seketika ia masuk kembali ke tubuhnya. Dan orang2pun berlarian melihat tubuhnya yang tiba2 bergerak bangkit dari dalam peti.
Kesaksian itu mungkin bisa menjadi gambaran proses berpisahnya tubuh dan roh kita...
KasihSetiaNyaKekalSelamanya
@the blue
Saya pernah mengalami heat stroke......
Pingsan saat lari lintas alam.....masuk ke garis finish dengan di dorong oleh pelatih saya....
Kata orang - orang ( team lari lintas alam saya )....lidah saya sudah menekuk ke dalam.....gigi saya sudah merapat....tidak bisa terbuka.....
Bukan pingsan lagi....tapi kata orang sudah mati.....
Tapi kemudian saya sadar......otot kaki menegang....nafas terhenti.....pandangan mata melihat orang di sekitar saya berteriak - teriak.....tapi tidak kedengaran suara sama sekali........kemudian seperti ada suara di hati saya berkata....."BERNAFASLAH"....segera saya bernafas.....baru di situlah saya mendengar suara orang - orang yang berteriak - teriak.....
Entah kenapa tiba - tiba pandangan saya gelap lagi.....saya tidak sadarkan diri....
yang saya tahu saya sudah di larikan ke RS dengan ambulance.....
Saat heat stroke....sebelum saya bernafas......saya seperti orang yang tidur....
tidak merasakan apa - apa.....sedang tidur nyenyak.......
Tidak ada sorga.....tidak ada neraka.....tapi persis orang tidur......
NB : 2 orang yang mengalami heat stroke seperti saya sudah meninggal dunia........
GBU
GBU
temanku waktu kecelakaan
temanku waktu kecelakaan juga sempat koma selama 3 hari di RS. Kemudian aku tanya apa yang dia rasakan selama koma. Dia bilang tidak merasa apa2,tidak dengar apa2, trus tiba2 sadar sendiri.
sekarang ini banyak banget kesaksian tentang orang2 yang sudah pernah mengunjungi surga dan neraka. Aku sempat baca buku Heaven is real berdasarkan kesaksian seorang wanita korea bernama Choo Thomas. Menurut dia, sangat amat sulit kita masuk surga kalau tidak hidup kudus, taat pada Tuhan, selalu bayar perpuluhan dll. Di neraka dia melihat banyak sekali hamba Tuhan yang disiksa, juga orang2 baik termasuk ibunya sendiri. Bener nggak sih itu semua? kalau orang baik belum tentu masuk surga, orang percaya juga belum tentu masuk kesana, berarti kita betul2 cuma mengandalkan belas kasihan Tuhan semata. Buat orang percaya kita pasti merasa sudah mendapat kasih karunia Tuhan buat keselamatan kita lalu kita berusaha jaga hati dan perbuatan kita. Tapi kayaknya semua itu nggak pernah cukup karena dalam lubuk hati kita yang terdalam kita tahu bahwa kita adalah orang berdosa. Alangkah senangnya jika Tuhan memberikan pada kita petunjuk yang jelas dan sistem penilaian Allah tentang hidup kudus, hati yang tulus, dll. Tuhan memang melihat hati, tapi sayang kita sendiri tidak bisa menilai hati kita sendiri. Inginnya sih memiliki hati yang selalu benar dan berkenan pada Tuhan tapi sayang tidak ada tolok ukurnya dan kita tidak pernah bisa menilai diri kita sendiri.
TAKUT AKAN TUHAN ADALAH PERMULAAN PENGETAHUAN
@vonny;..
Di Rom.8:1-6, tidak ada penghukuman bagi mereka yang di dalam Kristus. Orang di dalam Kristus tidak merasakan penghukuman, namun tidak berhenti di situ saja, oleh Roh Kudus mereka dipimpin untuk melakukan kehendak Allah.
Orang yang berada di bawah rasa bersalah bisa saja melakukan apa yang baik dengan tujuan supaya selamat ke surga. Nah, yang ini fatal.
Tapi orang yang telah diselamatkan/dibenarkan, mereka (tahu janji Tuhan dan percaya) namun surga nantinya bukan lagi hal yang harus dipusingkan mereka, karena mereka lebih memikirkan bagaimana menyenangkan Tuhan dengan melakukan kehendakNya. Mereka berdoa, taat, memberitakan agar "Dikuduskanlah nama-Mu, datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga.".
Standar kita adalah alkitab, itu tolok ukur kita. Yesus pergi dengan mengirimkan Roh Kudus (Yoh 14:16-18,26) untuk menolong kita. Kekudusan bukan dari legalitas (aturan-aturan), namun ketaatan karena iman yang bekerja oleh kasih.
Vonny, kalau kamu masih merasa belum cukup di lubuk hati terdalam, kenapa kamu tidak berseru kepada Yesus agar Dia bisa nyatakan apa yang harus kamu lakukan? Tx.
(The proof of the pudding is in the eating)
@hiskia: kalau boleh saya katakan...
Kalau boleh saya katakan, .....
Anda belum seberuntung teman saya...
saran saya, coba lagi dan coba lagi jangan pernah menyerah...
tapi persiapannya lebih matang, siap2 untuk panggil 911 eh..bukan 112 untuk indonesia.
KasihSetiaNyaKekalSelamanya
@the blue
Bisa dibilang ya...saya belum seberuntung teman anda.....
he...he...he....
Ia melihat orang2 memiliki sayap dan berpakaian putih bernyanyi dan suasana berkilauan emasdan perak.
Adakah seperti di Alkitab?
GBU
GBU
Mati suri
Apa iya mati suri itu benar?...lalu kita bisa melihat surga atau neraka?
saya teringat dengan kakak saya yang sudah meninggal.
dia memang ber kali2 masuk RS dan pernah suatu kali dia mengalami koma, tidak sadarkan diri tetapi masih tetap bernapas tanpa bantuan peralatan kedokteran, dalam waktu yang cukup lama mungkin sekitar 3 - 4 jam.tetapi kemudian dia sadar dan membuka matanya dan dapat di ajak bicara.
suatu hari ketika dia dalam kondisi baik dia bercerita kepada kami bahwa dia pernah ber mimpi, dia berjalan di sebuah jalan dan di ujung jalan itu dia melihat sebuah cahaya yang sangat terang dan ada bayangan seperti ada seseorang yang sedang mengulurkan tangan kepada dia, sementara dia berjalan dia seperti mendengar namanya di panggil seseorang dari arah belakang, ketika itu juga dia sadar dan ternyata suaminya sedang berteriak memanggil namanya di telinganya, dan dia tersadar sedang ada dalam ruang emergency di RS UKI.
ketika dia menceritakan itu, dia bilang bahwa dia sedang ber mimpi...apakah mungkin...waktu itu dia sudah mati suri....tetapi dia kembali lagi hidup?......who knows?....
sekarang dia sudah meninggal karena kembali terkena serangan sakitnya, tetapi kami meyakini bahwa dia sudah di surga bersama Tuhan Yesus, karena dalam Firman Tuhan tertulis bahwa barang siapa yang percaya kepada Tuhan Yesus dia tidak akan binasa melainkan beroleh hidup yang kekal
@lady silent.... kau tidak yakin masuk surga?
dear lady silent....
kau tidak yakin masuk surga?
pernyataanmu mengisyaratkan semoga masuk surga... bagaimana seh...
@ground.... masuk surga hanya karena iman?
sola gratia.... sola scriptura... sola fidel....
Billy Graham and I said:
Saya yakin masuk Surga... bukan karena apa yang telah saya perbuat, bukan karena apa yang baik yang telah saya lakukan karena saya toh juga orang berdosa...
saya yakin masuk Surga karena Darah Yesus Kristus yang telah tertumpah di Golgota yang telah membayar lunas semuanya... Dia menjadi kurban pendamaian antara saya dan Bapa... Dia juga yang akan membela saya habis-habisan ketika Hari Penghakiman tiba dan Kitab Kehidupan dibacakan....
Masuk surga atau tidak masuk surga.... semuanya ada dalam Kasih Karunia saja... sebarkan kebajikan.... sebarkan kebaikan.... raih pahala sebesar-besarnya.... tapi kalau hati kita kotor buat apa?
Bukankah ada tertulis Tuhan melihat hati kita, menyelidiki dan menguji hati kita. kalau jatuh lagi dan jatuh lagi dalam dosa yang sama bagaimana? Mintakan penyertaan Roh Kudus dalam hidup sehari-hari.... itulah yang akan menghibur dan menguatkanmu.... selalu...
Bertobatlah setiap saat dan setiap waktu, ketika kau merasa kau sudah sangat salehnya karena ibadahmu.... disitulah kau sudah berdosa dengan menganggap dirimu adalah benar di mata TUHAN ALLAH....
bukankah TUHAN ALLAH melihat hati?
BIG GBU!
BIG GBU!
@josua;kenapa pusing soal hati?
Saya sendiri sering tidak tahu apa yang sedang terjadi di hati saya...kenapa saya harus pusing soal hati kotor atau tidak? Tetapi untungnya Tuhan mampu menyingkapkan apa yang ada di hati saya sehingga saya bisa respons soal hati saya dengan caraNya.
Josua, merasa sangat saleh itu namanya AGAMAWI, dan itu sangat mengerikanlah. Setiap orang tentu mudah jatuh dalam perangkap ini.
Pointnya: ketaatan karena iman yang bekerja oleh kasih. TUhan melihat hati tetapi pastikan mata kita ke Tuhan dan taat tanpa harus SELALU pusing soal hati. Ada waktunya apa yang di dalam hati kita akan disingkapkan supaya kita terus berubah. Pilih saja mau lihat ke dalam terus (ke belakang; ke bawah) ATAU melihat ke atas terus (ke luar ; ke depan). :)
(The proof of the pudding is in the eating)
baguslah....
baguslah itu ground....
kiranya hatimu selalu merespon dengan baik sesuai dengan caraNya...
mataku... tertuju ke Atas...
tanganku ... kerja bagi Dia...
mulutku... puji nama Nya...
kakiku... berjalan cari jiwa...
upahku... hanya TUHAN yang tahu...
Bukankah TUHAN ALLAH melihat hati...
BIG GBU!
BIG GBU!