Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace
mujizat's blog
Dua macam interpretasi tentang: Kristen tidak boleh bercerai kecuali karena zinah
Tuhan Yesus pernah bersabda, yang intinya bahwa kita tidak boleh bercerai kecuali karena zinah. Tak ayal hal ini dapat melahirkan berbagai interpretasi, dan setidaknya ada dua pemahaman soal itu. Ayat-ayatnya sebagai berikut:
- 35 comments
- Read more
- 12365 reads
Jika dialog tak terelakkan
Shalom.
Saya bersyukur bahwa kami bersaudara: saya, kakak saya dan seorang adik saya merasa mendapat "panggilan" yang sama untuk memperdalam bidang "agama". Ini bagaikan kado terindah buat saya, yang terkadang memikirkan ini menjadi momentum yang cukup mendongkrak ketika sedang berdoa. Bagi kami, memperdalam "ilmu agama" merupakan sesuatu yang menarik, yang terus mendorong kami menggali lebih dalam pengetahuan-pengetahuan penting dalam hal
Sesama pedagang dilarang berantem
Isu konflik agama tetangga masih terus menghangat. Ini tentang aliran Ahmadiyah vs penentangnya. Sentral permasalahan ialah soal nabi. Ahmadiyah meyakini adanya nabi setelah Muhammad, sementara penentangnya bersikukuh bahwa nabi terakhir adalah Muhammad. Nampaknya persoalan ini belum menampakkan tanda-tanda akan selesai. Lalu siapa yang salah atau patut dipersalahkan? Bagi Islam tidaklah mudah menerima kehadiran Ahmadiyah karena itu menyangkut masalah aqidah, sementara itu Ahmadiyah juga merasa benar, sebab menyangkut soal keyakinan dan hak untuk menentukan masa depan di akhirat. Sepertinya banyak orang masih perlu belajar menerima perbedaan keyakinan satu sama lain.
Kita sebenarnya dapat belajar dari Alkitab, Firman Allah.
Ketika Yesus menjadi manusia dan berkarya selama plus minus tiga tahun, Dia memiliki pengikut dan bahkan murid-murid, namun sementara itu dari pihak cendekiawan
- 34 comments
- Read more
- 4526 reads
Dihormati oleh Allah
Walaupun manusia hanya makhluk ciptaan Allah, namun ternyata Dia dapat menganggap ciptaan-Nya itu sebagai sesuatu milik-Nya yang sangat berharga, bahkan Allah sendiri pernah berfirman bahwa Dia akan menghormati manusia-manusia tertentu.
Wow,… ini sungguh luarbiasa, alangkah dahsyatnya jika kita termasuk sebagai orang yang dihormati oleh Allah, karena seseorang yang dihormati-Nya tidaklah mungkin untuk dibiarkan-Nya masuk neraka. Jika Anda menghormati seseorang, maka tentulah tidak mungkin Anda melakukan sesuatu yang buruk kepadanya atau memberikan sesuatu yang buruk kepada orang itu, melainkan Anda mungkin akan memberikan sesuatu yang baik, indah dan berharga kepada orang yang kepadanya Anda menaruh rasa hormat. Sebaliknya, jika Anda tidak menghormati seseorang, maka mungkin saja Anda akan berbuat kasar
Breaking News! – Temanggung Rusuh, Kerusuhan Temanggung
Hari ini, Selasa 8 Februari 2011 terjadi kerusuhan di tengah kota Temanggung, Jawa Tengah. Kerusuhan dimulai ketika PN Temanggung menyidangkan seseorang berinisial Antonius, yang didakwa telah mengedarkan sejumlah buku (traktat?) ke desa tertentu di kawasan Temanggung yang isinya penistaan terhadap beberapa agama tertentu, sekitar bulan Oktober 2010 tahun lalu, demikian dilansir Metrotv di breaking news siang ini.
- 17 comments
- Read more
- 4346 reads
Meletakkan tangan - menumpangkan tangan
Seperti kita ketahui, di dalam tubuh orang hidup terdapat jiwa yang bagaikan kantung atau bagaikan sebuah rumah. Ketika Adam dan Hawa belum berdosa, jiwa mereka bagaikan rumah yang bersih dan rapi, dan di bawah kondisi yang masih steril tersebut, maka keinginan mereka adalah selalu bersekutu dengan Allah; kecenderungan mereka adalah menikmati kehadiran Allah di taman Firdaus. Lalu ketika mereka telah memakan buah pengetahuan baik dan jahat, maka jiwa mereka tidak murni lagi, dan mereka juga mulai mengenal rasa takut dan khawatir.
Ketika seseorang mulai percaya kepada Tuhan Yesus, kemudian ia lahir baru, dimana Yesus saat itu benar-benar telah menghapus segala dosanya, maka jiwanya benar-benar menjadi bersih; keadaannya akan sama seperti jiwa Adam sebelum jatuh dalam dosa; kecenderungannya adalah bersekutu dengan Tuhan, membaca Kitab Suci, menyembah-Nya, memuji kebaikan-Nya dan jiwanya betul-betul merasakan damai dan sejahtera, suatu keadaan dimana hati seseorang lepas dari rasa takut, khawatir, tertekan,
- 2 comments
- Read more
- 4691 reads
Sekolah di SABDAspace
Bagi saya, website SABDAspace.org dengan semua fiturnya adalah situs maya yang menarik, karena siapapun yang terdaftar sebagai user dapat bebas menulis menuangkan gagasan-gagasan yang dirasa baik dalam bentuk blog, sejauh tidak keluar dari policy yang memang perlu sebagai kontrol. Nilai PALING PLUS dari situs maya ini saya rasa adalah banyaknya user yang sudah terdaftar, dan tidak sedikit user aktif yang on-line setiap harinya, disamping the silent-majority yang sebagian adalah user juga, sementara sebagian lain adalah pengunjung, namun dengan pengamatan kasar saya simpulkan bahwa SABDAspace yang menampung komunitas blogger Kristiani terbilang sangat aktif.
Ramainya pengunjung Pasar Klewer, sebutan lain dari SABDA space menjadi BUKTI
- 5 comments
- Read more
- 3353 reads
Oleh-oleh TKW: anak bertubuh Indonesia wajah Arab
Dalam dasawarsa terakhir Indonesia masih mengirimkan buruh TKW yang sebagian besar dikirim ke Arab Saudi. Para pahlawan devisa ini adalah hamba-hamba orang atau hamba manusia karena melayani orang lain dengan bekerja sebagai buruh dan memperoleh penghasilan dari situ. Lebih dari satu minggu yang lalu sebuah stasiun TV swasta membahas TKW-TKW yang ketika pulang juga membawa “oleh-oleh” seorang atau beberapa orang anak bertubuh Indonesia berwajah Arab (koq bisa yah? Ini namanya mukjijat kale?), padahal mereka tidak pernah menikah sebelumnya.
Sebenarnya pekerjaan melayani majikan dalam urusan ranjang BUKAN termasuk uraian tugas seorang buruh, tetapi apakah itu terjadi karena TKW tersebut“merayu” majikan pria, ataukah lantaran mereka diperkosa kita hanya dapat menduga-duga kecuali kalau yang bersangkutan membeberkan kejadian sebenarnya secara jujur,.. Namun jika mereka ternyata dipaksa melayani dalam urusan syahwat, maka mereka telah menerima perlakuan sebagai budak, bukan lagi sebagai hamba atau buruh,…
- 10 comments
- Read more
- 12679 reads
Yang perlu dilakukan oleh prajurit yang sedang berperang dengan pedang di tangan adalah menebas musuh dengan teknik yang benar
Tidak jarang seorang Kristen, mungkin termasuk saya, pernah berdoa kesembuhan begini: “Tuhan, tolong sembuhkan pak Anu, tolong, tolong,… kami berdoa demi nama Yesus,…” Tetapi pagi ini saya diajari atau diingatkan mengenai teknik berdoa yang lain. Alkitab memang mencatat beberapa kasus sakit penyakit yang ternyata berhubungan erat dengan roh-roh tertentu, meskipun tidak semua rasa sakit diakibatkan oleh aktifitas roh jahat tertentu. Lewat artikel ini saya belajar untuk selangkah ke depan dalam hal teknik berperang
- 4 comments
- Read more
- 4085 reads
Misteri alam roh
Pasir Merapi
Pagi hari makan soto mbah Mul di sebelah SMU 1 Magelang depan Taman Kyai Langgeng. Rasa soto ngak istimewa sih, tapi lokasi cukup bagus sehingga lumayan enak buat nongkrong. Dua orang Polantas yang juga ikut makan, lagi ngobrol, salah satunya tentang keanehan pasir Merapi yang mengguyur jalanan Kaliputih Kabupaten Magelang.
Mereka berceritera: ada sebuah Truk mengangkut pasir kiriman gunung Merapi yang diambil dari Kaliputih dan diangkut menuju Semarang. Sesampainya di Semarang, pasirnya ngambek, ngak mau diturunin; tiba-tiba pasir seperti menjadi beku, walau dicangkul, disekop tetap ngak bisa diturunkan dari Truk. Lalu truk pasir itu kembali ke Kaliputih, dan begitu sampai di Kaliputih dan pintu bak truk dibuka, pasir menjadi normal dan mudah diturunkan
- 8 comments
- Read more
- 5633 reads
Ada kemungkinan penghuni sorga sebagian besar eks-wanita
Menurut temen saya yang menganut agama tetangga sebelah, diperkirakan penghuni Neraka sebagian besar adalah kaum hawa (lantaran wanita sering menjadi penggoda iman?). Ah, tak taulah saya, itu bukan urusan saya. Tapi saya lebih tertarik mikirin calon-calon penghuni Sorga saja, yang enak-enak saja.
Kalau saya menggunakan "bahasa" orang "awam", anggaplah sorga akan diisi dengan orang-orang baik, orang-orang yang berkarakter baik, saya coba mengambil sample yang TIDAK AKURAT,
- 21 comments
- Read more
- 3860 reads
Nasihat orang fasik
Tadi malam saya dan anak saya makan malam di sebuah rumah makan Padang murah meriah di Jokya. Saya dan anak saya duduk menghadap sebuah meja, dan di dekat kami ada tiga orang anak muda duduk menghadap sebuah meja lainnya. Dua lelaki muda dan seorang gadis, sepertinya mereka dari luar kota Yogya dan ambil kuliah di Yogya. Si anak gadis sepertinya "baru", dan salah satu lelaki muda itu sepertinya lebih senior. Cowok ini bicaranya banyak banget kalau ngak boleh dibilang cerewet. It's ok, saya menghargai kebebasan berekspresi. Tapi ada sebuah perkataan cowok itu yang tidak sedap didengar buat orangtua-orangtua yang menguliahkan anaknya dan indekost di Yogya
- 6 comments
- Read more
- 3291 reads
Kasih yang melompati patok-patok keadilan
Kalau kita memperhatikan kisah si anak bungsu di dalam injil Lukas 15:11-32 ada sesuatu yang cukup menarik, dan dari sini kita akan belajajar memahami lebih lanjut tentang KASIH yang ternyata mampu melompati patok-patok keadilan. Kita simak dahulu kisah selengkapnya, dan ada bagian2 kalimat yang penting sehingga saya beri tanda khusus, berikut:
Jika perbuatan baik tidak menghapus dosa, dan untuk masuk Sorga harus KUDUS, maka Yesus memang perlu menebus dosa orang mati
Alkitab mengajarkan bahwa perbuatan baik tidak menghapus dosa. Jika seseorang pernah mencuri (berdosa) lalu ia bersedekah dengan memberi makan orang miskin dengan sebagian hasil curiannya itu, maka menurut Firman Tuhan dosa mencuri nya itu belum hilang. Masih banyak contoh lain tentang perbuatan jahat dan perbuatan baik. Sekalipun ada agama yang mengajarkan untuk menimbang (membandingkan?) perbuatan baik dan jahat seseorang yang dengan itu menentukan nasibnya di hari penghakiman, namun bukan demikian yang diajarkan Alkitab. Kitab Suci dengan gamblang mengajarkan hukum tentang curi-mencuri, bunuh membunuh, sumpah palsu dan lain sebagainya. Kitab Musa mengatur tata cara memperoleh pengampunan dosa tertentu, dan Paulus mengajarkan bahwa penebusan dosa dengan korban sembelihan berupa kambing, domba dan lembu merupakan "bayangan" dari pengorbanan Yesus, dan Korban Yesus itulah yang sejatinya berkuasa menghapus dosa.
- 4 comments
- Read more
- 4117 reads
Jaga hati memang perlu
Sering kita dengar nasihat untuk menjaga hati, namun ada kalanya orang tidak tahu caranya jaga hati. Dalam hal ini, "hati" bukanlah liver yang kita kenal, namun sistem penyimpan informasi yang kemungkinan merupakan bagian dari otak manusia, baik otak secara jasmani maupun otak secara rohani. Seorang pengkotbah Kristen berkata bahwa rekaman-rekaman di otak lah yang menjadi bukti aktivitas seseorang yang dengan itu menjadi dasar penghakiman. Apakah sistem otak ini langsung punya akses ke "kitab kehidupan", saya tidak tahu. Ada dua versi: versi pertama (dari agama tetanga) berkata bahwa perbuatan seseorang dicatat oleh malaikat Rakib dan Atid sebagai pencatat perbuatan baik dan buruk; tetapi kalau menurut saya, apakah ngak repot mencatat sekian milyard perbuatan manusia dalam waktu yang bersamaan; lalu yang kedua adalah dimana perbuatan manusia langsung direkam di sistem default manusia, sehingga ketika manusia mati, memang otaknya kembali menjadi tanah, tetapi rekamannya tetap abadi di "otak rohani" (Ini hanya dugaan saya,...).
Kalah cacak menang cacak
Di "dunia persilatan" Kristen, urusan pengampunan bagi orang mati masih tetap menjadi sebuah paradoks yang cukup besar. Satu perguruan menganut paham bahwa bagi orang mati SUDAH TERTUTUP KESEMPATAN untuk bertobat, dengan dalih beberapa potong ayat Alkitab yang menurutnya meyakinkan. Untuk paham ini, maka raport terakhir ditentukan di saat hembusan nafas terakhir. Lalu perguruan lain bersikeras bahwa masih ada kesempatan bagi orang mati untuk "berubah". Jadi untuk yang ini, maka masih ada kesempatan "remidi" atau "ujian perbaikan" atau "re-registrasi" atau "her-registrasi" (kalau ada istilah yang salah, silahkan dibetulkan). Ada kemungkinan Tuhan bingung
Pingin ke sorga,... NGIMPI KOWE
Injil Matius 6 tentang doa Bapa Kami, di ayat 13 disebutkan: "Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan,..."
- 21 comments
- Read more
- 4505 reads
Cara paling gampang mengusir kegelapan adalah dengan menyalakan lampu
Jika Anda memasuki kamar yang gelap, maka Anda tidak tahu persis apa isi kamar tersebut, berapa kursinya, apakah ada tempat tidur, apakah ada jam dindingnya, atau apakah ada seseorang yang sedang berada di kamar itu. Kegelapan membuat kita tidak tahu banyak. Kegelapan bukan seperti sampah yang bisa dienyahkan dengan sampu lidi, bukan pula seperti anjing liar yang dapat kita bentak: keluar kau!! Tetapi cara mudah untuk mengusir kegelapan adalah dengan menyalakan sumber cahaya atau dengan memasukkan cahaya kepada tempat yang gelap, maka kegelapan akan pergi dengan sendirinya.
Hati seluas lautan
Hulu sungai biasanya berukuran kecil, mungkin itu sebuah selokan kecil di puncak bukit, barangkali juga terhubung ke sumber mata air di lereng gunung. Lalu mengikuti kontur permukaan tanah, ditarik gravitasi bumi, kerumunan air terus berjalan ke tempat yang lebih rendah. Pepohonan yang cabangnya menjulur di atas selokan menggugurkan dedaunan kering dan juga ranting-ranting lapuk dan jatuh ke permukaan air lalu hanyut mengikuti aliran air, bagaikan sampan-sampan mikro dan mereka terus berjalan walau tidak tahu entah kemana. Beberapa "selokan" bergabung, semakin banyak dan semakin banyak, beberapa diantaranya adalah saluran pembuangan limbah rumah tangga yang membawa sampah-sampah cucian, ada detergent, sabun colek, dan lain sebagainya. Setelah cukup jauh dari pangkal start point, jalan air itu sudah sedemikian besar, disebut: sungai, dan mencapai ukuran terlebarnya ketika bertemu lautan lepas. Maka berhentilah "rombongan" aliran air sungai beserta penumpang-penumpangnya di tepian lautan lepas.
Keterikatan pada sesuatu
Seorang ibu buru-buru pulang dari shopping karena jam menunjukkan waktunya penayangan "Cinta Fitri", salah satu tayangan TV swasta. Ini adalah salah satu contoh keterikatan seseorang pada sesuatu. Terkadan orang Kristen ada yang kurang menyadari akan hal ini, dimana ada sesuatu "yang lain" yang telah merenggut perhatiannya lebih kepada Tuhan. Semisal ada pertandingan tinju kelas dunia seperti Mike Tyson, Evander Holyfield atau saat ini siapa petinju yang lagi naik daun, saya sudah tidak mengikuti cukup lama ketika yang semacam itu mulai saya anggap sebagai sampah. Kalau pertandingan tinju akbar dijadwalkan hari Minggu tepat berbarengan waktu ibadah, tak ayal akan timbulkan ekses negatif buat Kristen pecandu tinju. Untuk yang gerejanya ada 5 sesi, mungkin jemaat ramai-ramai pilih jam ibadah yang tidak berbarengan dengan waktu tayang siaran langsung pertandingan akbar itu.
Dear Kristen yang dikasihi Tuhan,
- 35 comments
- Read more
- 6498 reads